You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       Sudin Nakertrans dan Energi Akan Gelar Job Fair Dua Hari
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Sudin Nakertrans Jakbar Bakal Gelar Job Fair di Mal Taman Palem

Untuk memberikan kemudahan dan kesempatan para pencari kerja

Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Jakarta Barat akan menggelar bursa kerja atau Job Fair di Mal Taman Palem, Cengkareng, pada 13 hingga 14 Desember nanti.

Job Fair di PGC Cililitan Buka 5.000 Lowongan Kerja

Plt Kepala Seksi Penempatan Pelatihan Produktivitas dan Transmigrasi Sudin Nakertrans dan Energi Jakarta Barat, Nur Kholis mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini diikuti 40 perusahaan dengan kuota 1.800 kuota lowongan kerja.  

"Kegiatan Job Fair ini untuk memberikan kemudahan dan kesempatan para pencari kerja," tuturnya, Jumat (10/12).

Menurut Nur Kholis, pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan Job Fair ini. Semua pengunjung wajib menunjukkan bukti telah divaksin melalui aplikasi Peduli Lindungi.  

Untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan, lanjut Nur Kholis, pelaksanaan Job Fair ini akan dibagi menjadi enam sesi. Tiap sesi waktunya sekitar 50 menit dengan kapasitas pengunjung 150 orang. Mereka diberi kesempatan untuk menyerahkan lamaran pada setiap stand atau perusahaan yang ada.

Selesai sesi pertama, akan dilakukan cleansing seputar area selama 10 menit, kemudian dilanjut dengan sesi berikutnya dengan waktu dan jumlah pengunjung yang sama.

"Kami juga buka pendaftaran secara online melalui akun instagram@sudinakertransjakbar untuk warga yang berdomisili di wilayah DKI Jakarta dan kegiatan dilaksanakan gratis," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Bank DKI Raih Penghargaan Public Relations Indonesia Awards 2024

    access_time21-03-2024 remove_red_eye9271 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Lakukan Percepatan Penanganan Genangan

    access_time22-03-2024 remove_red_eye8037 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Kramat Pela Bahagia Ada Penjualan Pangan Murah

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6848 personTiyo Surya Sakti
  4. Balita Terindikasi Stunting di Kelurahan Pasar Minggu Cepat Ditangani

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6578 personTiyo Surya Sakti
  5. Transjakarta Raih Predikat Bintang Lima pada Ajang Top BUMD Award 2024

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6557 personAldi Geri Lumban Tobing
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2024 All Rights Reserved