You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jaksel Berencana Tambah 3,2 Ha Taman Interaktif
.
photo Izzudin - Beritajakarta.id

Jaksel Akan Tambah 3,2 Hektare RTH

Untuk mewujudkan kota hijau dan asri, tahun ini Pemkot Administrasi Jakarta Selatan berencana menambah 3,2 hektare ruang terbuka hijau (RTH).  Lahan tersebut nantinya akan dijadikan taman interaktif.

Tahun ini kami akan membebaskan lahan seluas 3,2 hektare untuk taman interaktif

"Tahun ini kami akan membebaskan lahan seluas 3,2 hektare untuk taman interaktif. Karena ada taman yang terkena dampak proyek jalan layang Tendean-Ciledug," kata Suzi Marsitawati, Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan, Selasa (7/4).

Suzi menjelaskan, saat ini di wilayahnya tercatat ada 500 taman dengan luas mencapai 659 hektare. Sedangkan lahan pemakaman ada 18 lokasi dengan luas 150 hektare.

21 Taman Akan Ditata Ulang

Selain itu, sejumlah lahan milik Pemkot Administrasi Jakarta Selatan yang sebelumnya diduduki pedagang kaki lima (PKL) juga akan dibenahi menjadi RTH.

"Semua usulan sudah masuk ke Dinas Pertamanan, tapi belum terealisasi karena masih menunggu pencairan APBD," terang Suzi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2674 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2224 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1502 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1033 personTiyo Surya Sakti
  5. Ular Berbisa di Permukiman Jalan Kampung Bintaro Berhasil Dievakuasi

    access_time18-02-2025 remove_red_eye988 personTiyo Surya Sakti