You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Bina Marga Jaktim Akan Pasang Lampu LED SS 1.950 Unit
....
photo doc - Beritajakarta.id

Sudin Bina Marga Jaktim akan Pasang 1.950 Lampu LED SS

Sudin Bina Marga Kota Jakarta Timur, pada tahun ini akan memasang 1.950 unit lampu LED smart system (SS) berkekuatan 40 watt. Seluruhnya akan dipasang sesuai dengan titik yang diusulkan warga melalui Musrenbang 2021 lalu.

Tim kami masih melakukan pendataan dan pengecekan di lapangan. 

Kasi Prasarana Jaringan Utilitas Kota dan Penerang Jalan Umum  (PJUK dan PJU) Sudin Bina Marga Jakarta Timur, Abdul Jabbar mengatakan, pemasangan 1.950 lampu LED SS ini menunggu proses lelang. Targetnya pasca Idul Fitri nanti atau pada saat triwulan kedua, pemasangan sudah bisa dilakukan.

"Total ada 1.950 lampu LED SS 40 watt, yang akan kita pasang tahun ini. Tentunya pemasangannya dilakukan pada lokasi yang telah usulkan warga melalui Musrenbang tahun lalu,” kata Jabbar, Selasa (1/2).

15 Lampu PJU di Jl Brigjen Katamso Diperbaiki

Menurutnya, saat ini pihaknya sudah mengerahkan Satgas PJU di 10 kecamatan untuk melakukan pengecekan kelayakan lokasi pemasangan yang diusulkan warga. Pihaknya memprioritaskan pemasangan PJU di sarana ibadah, sarana publik, sarana pendidikan dan titik-titik yang masih membutuhkan penerangan jalan umum.

“Tim kami masih melakukan pendataan dan pengecekan di lapangan. Karena kita juga akan pasang tiang baru lagi untuk penambahan agar lingkungan bertambah terang di malam hari,” pungkas Jabbar.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16013 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3396 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2434 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1500 personFakhrizal Fakhri
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1226 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik