Sudin Bina Marga Jaktim akan Pasang 1.950 Lampu LED SS
Sudin Bina Marga Kota Jakarta Timur, pada tahun ini akan memasang 1.950 unit lampu LED smart system (SS) berkekuatan 40 watt. Seluruhnya akan dipasang sesuai dengan titik yang diusulkan warga melalui Musrenbang 2021 lalu.
Tim kami masih melakukan pendataan dan pengecekan di lapangan.
Kasi Prasarana Jaringan Utilitas Kota dan Penerang Jalan Umum (PJUK dan PJU) Sudin Bina Marga Jakarta Timur, Abdul Jabbar mengatakan, pemasangan 1.950 lampu LED SS ini menunggu proses lelang. Targetnya pasca Idul Fitri nanti atau pada saat triwulan kedua, pemasangan sudah bisa dilakukan.
"Total ada 1.950 lampu LED SS 40 watt, yang akan kita pasang tahun ini. Tentunya pemasangannya dilakukan pada lokasi yang telah usulkan warga melalui Musrenbang tahun lalu,” kata Jabbar, Selasa (1/2).
15 Lampu PJU di Jl Brigjen Katamso DiperbaikiMenurutnya, saat ini pihaknya sudah mengerahkan Satgas PJU di 10 kecamatan untuk melakukan pengecekan kelayakan lokasi pemasangan yang diusulkan warga. Pihaknya memprioritaskan pemasangan PJU di sarana ibadah, sarana publik, sarana pendidikan dan titik-titik yang masih membutuhkan penerangan jalan umum.
“Tim kami masih melakukan pendataan dan pengecekan di lapangan. Karena kita juga akan pasang tiang baru lagi untuk penambahan agar lingkungan
bertambah terang di malam hari,” pungkas Jabbar.