Flyover Rawabuaya Dipercantik Tanaman Bougenville
access_time Selasa, 15 Maret 2022 18:25 WIB
remove_red_eye 2133
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Andry
Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Barat mempercantik Flyover Rawabuaya, Cengkareng dengan ribuan tanaman bougenville hingga sepanjang 600 meter.
Kita ganti bougenville yang lama karena sudah banyak layu dan mati
Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Barat, Djauhar Arifien mengatakan, penataan tanaman di Flyover Rawabuaya dilakukan dengan penyulaman.
Dalam kegiatan tersebut, tanaman bougenville yang lama dan sudah layu diganti baru agar flyover di lokasi tidak terlihat gersang.
Wali Kota Jaktim Bareng Warga Tanam Pohon di RW 02 Cilangkap"Kita ganti bougenville yang lama karena sudah banyak layu dan mati," ujarnya, Selasa (15/3).
Djauhar menjelaskan, penyulaman tanaman bougenville di kedua sisi flyover tersebut
melibatkan tujuh personel. Totalnya ada 2.000 tanaman bougenville yang ditanam di lokasi."Dengan dilakukan penyulaman, maka kedua sisi flyover kembali cantik, hijau dan indah," tandasnya.