You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sentra Vaksinasi Booster Dibuka di Wihara Dharma Bakti
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

Kecamatan Taman Sari Gencarkan Layanan Vaksinasi Booster

Layanan vaksinasi dosis ketiga atau booster terus digencarkan jajaran Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat, berkolaborasi dengan seluruh stakeholder.

Lokasinya strategis dan mudah dijangkau warga

Salah satu layanan vaksinasi booster digelar di Wihara Dharma Bhakti, Jalan Kemenangan III Petak Sembilan, Kelurahan Glodok, Taman Sari yang dibuka sejak 4-24 April 2022.

Camat Taman Sari, Agus Sulaeman mengatakan, pihaknya membuka sentra vaksinasi booster di Wihara Dharma Bakti hingga 20 hari ke depan dengan target ratusan warga tervaksin.

Layanan Vaksinasi di Kelurahan Gunung Sahari Utara Sasar 300 Warga

"Kami memilih Wihara Dharma Bhakti menjadi sentra vaksin disebabkan lokasinya strategis dan mudah dijangkau warga Taman Sari," ujar Agus Sulaeman, Selasa (5/4).

Ia mengungkapkan, sebanyak 500 dosis ketiga jenis Pfizer dan AstraZeneca disiapkan di sentra vaksinasi booster Wihara Dharma Bhakti.

"Kami juga memberikan bantuan beras ukuran 10 kilogram bagi warga tidak mampu yang divaksin di sentra vaksinasi booster Wihara Dharma Bakti," ungkapnya.

Menurutnya, wilayah Taman Sari menjadi kecamatan tertinggi di Jakarta Barat dalam pencapaian vaksinasi booster.

"Capaian vaksinasi booster Kecamatan Taman Sari tertinggi di Jakarta Barat. Sedangkan tingkat Provinsi DKI Jakarta, kami nomor empat tertinggi," katanya.

Ditambahkan Agus, capaian vaksinasi booster di Taman Sari saat ini mencapai kisaran 6.000 orang dari target 11 ribu jiwa.

"Gerai vaksinasi dibuka di seluruh puskesmas kecamatan, kelurahan dan berkolaborasi dengan tiga pilar serta swasta untuk menggelar sentra vaksinasi massal," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4266 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1820 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1610 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1604 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1569 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik