You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jakbar Canangkan Petak Enam Jakarta Hajatan ke-495
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Jakbar Canangkan Petak Enam Jadi Lokasi Jakarta Hajatan ke-495

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat mencanangkan kawasan Petak Enam di Jalan Glodok, Glodok Taman Sari sebagai lokasi Jakarta Hajatan ke-495.

Kawasan Petak Enam tidak terlepas dari kawasan Kota Tua

Pencanangan dilakukan secara virtual dan disaksikan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang tengah berada di Kepulauan Seribu.

Wali Kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko mengatakan, Petak Enam dipilih sebagai lokasi pencanangan Jakarta Hajatan ke-495 karena memiliki nilai historis sejarah.

Pencanangan Jakarta Hajatan ke-495, Gubernur Anies Bahas Potensi Digital Nomad Kepulauan Seribu

"Kita ingin menyampaikan pesan pada warga Jakarta bahwa kawasan Petak Enam tidak terlepas dari kawasan Kota Tua," ujarnya, Selasa (24/5).

Selain itu, sambung Yani, kawasan tersebut juga sudah ratusan tahun menjadi pusat perdagangan, pusat perekonomian dan pemerintahan pada masanya. Kawasan Petak Enam juga memiliki berbagai potensi wisata sejarah, kuliner, budaya dan religi.

"Kawasan Petak Enam juga mempunyai bangunan kuno dan tempat ibadah yang usianya lebih dari 300 tahun," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2331 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1281 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1029 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye983 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye896 personAldi Geri Lumban Tobing