You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Progres Capai 83 Persen, Pembangunan Plaza Transit Mahakam Rampung September
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Pembangunan Plaza Transit Mahakam Ditarget Rampung September

Proges pembangunan Plaza Transit Mahakam di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, sudah mencapai 83 persen.

Target penyelesaian, September 2022

PT MRT Jakarta menargetkan pembangunan rampung pada September 2022.

Direktur Utama PT MRT Jakarta (Perseroda), William P Sabandar mengatakan, pengelolaan proyek pembangunan dilaksanakan oleh PT PT Integrasi Transportasi Jakarta (ITJ). Pengerjaan dilaksanakan sejak tahun 2021 lalu.

Pembangunan Simpang Temu Lebak Bulus Capai 68 Persen

"Plaza Transit Mahakam dirancang untuk mengoptimalisasi badan jalan dan ruang terbuka hijau sebagai ruang transit pada kawasan," ujar William, Minggu (29/5).

Dilanjutkan William, Plaza Transit Jalan Mahakam merupakan bagian dari pengembangan kawasan transit oriented development (TOD) Blok M yang tepat berada di Jl Mahakam, Blok M, Jakarta Selatan yang memiliki luas lebih kurang 1.752 meter persegi.

William menjelaskan, pembangunan Plaza Transit Mahakam sebagai solusi penataan melalui proses aktivasi kawasan sebagai pusat kuliner yang tertata dan menarik. Kemudian, pembangunan juga berdampak penataan jalan sebagai area alur pejalan kaki dan fungsi penunjangnya sebagai shared street.

"Overall progressnya sudah sekitar 83 persen. Target penyelesaian, September 2022," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4130 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2799 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1452 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik