Dua unit ekskavator Dinas Sumber Daya Air (SDA) terus mengeruk lumpur Kali Ciliwung di Jalan Salemba I, Senen, Jakarta Pusat, Minggu (2/1). Pengerukan ini dalam rangka normalisasi dan antisipasi terjadinya pendangkalan kali. Lumpur hasil pengerukan tersebut kemudian dibuang ke PLTU Ancol dengan menggunakan truk. (Foto: Reza Hapiz/ beritajakarta.id)
Sejumlah petugas gabungan melakukan penjagaan di area sekitar kawasan Kanal Banjir Timur (KBT), Jakarta Timur, Jumat (31/12). Penjagaan ini dilakukan untuk menjaga kawasan KBT dari kerumunan pengunjung yang akan menghabiskan malam tahun baru. Kawasan KBT merupakan salah satu kawasan Crowd Free Night di wilayah Jakarta. Pemberlakuan ini berlangsung dari tanggal 31 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022 dari pukul 10 malam hingga pukul 4 dinihari. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)
Untuk mengantisipasi kerumunan warga yang ingin merayakan malam pergantian tahun baru, jajaran tiga pilar Provinsi DKI Jakarta, TNI dan Polri melakukan penutupan sejumlah ruas jalan. Salah satunya di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (31/12). Penutupan berlaku pada 31 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022, mulai pukul 22.00 - 04.00.
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan, Jakarta Pusat, Jumat (31/12), meresmikan pelayanan Tuberculosis Resisten Obat (TB RO) dan soft launching pelayanan Stroke Terpadu. Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengapresiasi terobosan yang dilakukan RSUD Tarakan dalam mengembangkan inovasi berbagai pelayanan kesehatan masyarakat. Sementara itu, Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Lies Dwi Oktavia mengatakan, penyakit TB RO dan stroke masih menjadi beban penyakit utama di Jakarta, sehingga perlu perhatian atau penanganan cepat dan optimal agar status kesehatan masyarakat Jakarta bisa tetap baik. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)
Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengunjungi Sanggar Manjat Ceria di Jalan Jagakarsa I, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (31/12). Dalam kunjungannya, Munjirin memberikan motivasi kepada para anak-anak sanggar untuk giat berlatih agar bisa menjadi atlet yang berprestasi di kancah nasional maupun internasional. (Foto: Reza Hapiz/beritajakarta.id)
Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin bersama jajaran melakukan kegiatan panen di Agro Edukasi Wisata (AEW) Ragunan, Jumat (31/12). Sebanyak 40 kilogram sayuran berhasil dipanen di antaranya bawang 30 kilogram dan terong 10 kilogram. Dalam kesempatan kali ini, Munjirin juga memanen sejumlah sayuran yang dikembangkan dalam kontainer seperti kailan, sawi dan selada. Container farming merupakan metode pertanian tanpa tanah menggunakan sinar UV di dalam kontainer, hasil kolaborasi Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta bersama PLN. (Foto: Reza Hapiz/beritajakarta.id)