You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Jalur Lalin Digunakan untuk Aktivitas Bongkar Sampah
.
photo Budhy Tristanto - Beritajakarta.id

Bongkar Muat Sampah, Jl Utan Kayu Selatan Dialihkan

Lantaran ada aktivitas bongkar muat sampah, kendaraan yang melintas di Jalan Utan Kayu Selatan, tepatnya di seberang kantor Kecamatan Matraman, Jakarta Timur terpaksa dialihkan. Pengalihan lalu lintas dilakukan mulai pukul 15.00 hingga menjelang Maghrib.

Kami mohon maaf jika ini mengganggu, tapi ini cuma sementara. Nanti jika depo sampah sudah selesai direnovasi, aktivitas bongkar muat akan dilakukan di belakang gedung depo

"Ini sampah dari dua kelurahan, Utan Kayu Selatan dan Utan Kayu Utara," ujar Saidi, seorang pengangkut sampah saat ditemui di lokasi, Senin (27/4).

Lurah Utan Kayu Selatan, Yakub mengatakan, aktivitas bongkar sampah dari gerobak lalu dimuat ke truk sampah di jalan itu hanya untuk sementara, karena Gedung Depo sampah yang ada sedang direnovasi.

Pengoperasian Bank Sampah Belum Maksimal

"Kami mohon maaf jika ini mengganggu, tapi ini cuma sementara. Nanti jika depo sampah sudah selesai direnovasi, aktivitas bongkar muat akan dilakukan di belakang gedung depo, sehingga tak mengganggu arus lalu lintas," jelasnya.

Pantauan beritajakarta.com, aktivitas bongkar muat sampah tersebut menggunakan jalur jalan. Dua truk besar pengangkut dan puluhan gerobak sampah tampak memenuhi jalan tersebut. Bahkan, ada beberapa gerobak dan tumpukan sampah memenuhi halaman Sekolah Dasar Negeri (SDN) 20 yang letaknya tak jauh dari depo sampah tersebut.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1542 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1534 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1340 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1244 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye902 personAnita Karyati