You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab dan Univ.Gunadarma Tandatangani MOU Peningkatan Pariwisata
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Kepulauan Seribu Jalin Kerja Sama dengan Perguruan Tinggi

Untuk meningkatkan sektor pariwisata di Kepulauan Seribu, Bupati Kabupaten Kepulauan Seribu, Tri Djoko Sri Margianto, menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Gunadarma. Penandatangan nota kesepahaman tersebut dilakukan di Ruang Pola Kantor Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu, Pulau Pramuka, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Rabu (6/5) kemarin.

Bersama Universitas Gunadarma, kami sudah meneken MoU peningkatan potensi di bidang pariwisata, yang dihadiri juga oleh para PNS Kepulauan Seribu

Bupati Kepulauan Seribu, Tri Djoko Sri Margianto berharap nota kesepahaman bersama tersebut dapat menunjang kemajuan Pulau Seribu terutama di bidang pariwisata.

"Bersama Universitas Gunadarma, kami sudah meneken MoU peningkatan potensi di bidang pariwisata, yang dihadiri juga oleh para PNS Kepulauan Seribu," ungkap Tri Djoko, Jumat (8/5).

Cukupi Pasokan Daging Sapi, DKI Kerjasama dengan NTT

Dikatakan Tri Djoko, melalui perjanjian penadatanganan kerja sama diharapkan dapat memajukan pulau-pulau wisata yang ada dan menjadikan Kepulauan Seribu sebagai destinasi pariwisata internasional.

"Kita minta dalam minggu-minggu ini mungkin sudah bisa dibuatkan websitenya untuk memberikan informasi ke masyarakat sehingga pada bulan September bisa di akses," ujar Tri Djoko.

Rektor Universitas Gunadarma, Eko Sri Margianti mengatakan, kegiatan tersebut adalah langkah nyata pengabdian masyarakat Universitas Gunadarma.

"Ini dalam rangka bentuk pengabdian Universitas Gunadarma ke masyarakat yang tidak ada batasnya ke pulau-pulau yang ada di Kepulauan Seribu," katanya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2205 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1259 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1215 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1067 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye984 personDessy Suciati
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2024 All Rights Reserved