You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sekko Jaksel Minta Camat dan Lurah Miliki Inovasi Genjot Penerimaan Pajak
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Lurah-Camat di Jaksel Diminta Berinovasi Genjot Penerimaan PBB-P2

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Selatan, Ali Murthadho meminta camat dan lurah di wilayahnya berinovasi dalam mewujudkan target penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan Perkotaan (PBB-P2) Tahun 2022.

Target PPB-P2 Jakarta Selatan Tahun 2022 ditetapkan Rp 3,3 triliun

Hal tersebut diungkapkan Ali saat membuka rekapitulasi monitoring E SPPT PBB-P2 Tahun 2022 wilayah kota Jakarta Selatan di kantor wali kota setempat.

Pada kesempatan itu, Ali mengatakan, keberhasilan pembangunan nasional sangat didukung pembiayaan yang berasal dari sektor pajak. Pajak daerah memiliki peranan penting bagi Jakarta karena sebagai sumber penerimaan daerah yang digunakan untuk membiayai pengeluaran daerah.

Bapenda DKI Jakarta Raih Penghargaan Pajak dari Kementerian Keuangan

"Target PPB-P2 Jakarta Selatan Tahun 2022 ditetapkan Rp 3,3 triliun yang didapat dari 13 jenis pajak," ujarnya, Kamis (21/7).

Terkait hal ini, Ali menginstrusikan para lurah dan camat lebih menggencarkan sosialisasi Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 23 tahun 2022 tentang Kebijakan Penetapan dan Pembayaran PBB-P2 sebagai upaya pemulihan ekonomi tahun 2022.

Selain itu juga menciptakan inovasi dàn melakukan kolaborasi dalam upaya meningkatkan kepatuhan warga dalam membayar pajak.

"Program ini bukannya tanpa kendala. Masih rendahnya kesadaran wajib pajak menjadi tantangan bagi realisasi target pajak di Jakarta Selatan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye3629 personDessy Suciati
  2. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1644 personFakhrizal Fakhri
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1221 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1204 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1071 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik