You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Parekraf Jakpus Akan Gelar Atraksi Seni di Ruang Publik
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

Sudin Parekraf Jakpus Bakal Hadirkan Atraksi Seni di Ruang Publik

Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Sudin Parekraf) Jakarta Pusat akan menggelar  atraksi seni di ruang publik Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran. Kegiatan ini untuk menyambut HUT ke-77 Kemerdekaan RI.

Seni kreatif serta pentas seni Betawi 

Kepala Sudin Parekraf Jakarta Pusat, Shinta Nindyawati mengatakan, pihaknya berkolaborasi dengan Lurah Kebon Kosong  dan Camat Kemayoran menggelar kegiatan dalam rangka menyambut HUT kemerdekaan, pada Rabu (17/8) mendatang.

"Kegiatan diisi dengan berbagai lomba yang diselenggarakan oleh kelurahan dan kecamatan. Sedangkan, Sudin Parekraf Jakarta Pusat akan menggelar atraksi seni dan pertunjukan fesyen serta arak-arakan merah putih," ujar Shinta Nindyawati, Kamis (11/8).

Dinas Parekraf akan Gelar Jak Pop Art 2022

Ia mengungkapkan, kegiatan tersebut akan berlangsung sejak pagi hingga malam hari.

“Berbagai seni kreatif serta pentas seni Betawi akan ditampilkan untuk menghibur warga,” katanya.

Ditambahkan Shinta, pihaknya juga menggelar bazar di lokasi atraksi seni yang melibatkan puluhan Jakpreneur atau UKM binaan di Kecamatan Kemayoran.

"Untuk itu, kami mengajak warga Kemayoran untuk datang memeriahkan HUT kemerdekaan di ruang publik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1056 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1025 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye995 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye898 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Sri Haryati Buka Talkshow Jaknaker Expo 2024

    access_time22-11-2024 remove_red_eye877 personNurito