Turap Saluran di Jalan Puri Mutiara Raya Diperbaiki
access_time Jumat, 16 September 2022 15:24 WIB
remove_red_eye 1662
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Andry
Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan memperbaiki turap saluran di Jalan
Puri Mutiara Raya, Cilandak Barat, Cilandak.Perbaikan dilakukan karena turap saluran ambrol
Koordinator Lapangan Bina Marga Kecamatan Cilandak, Henri Roy mengatakan, perbaikan turap pada saluran yang memiliki lebar 120 sentimeter dan tinggi satu meter di lokasi dikerjakan sepanjang empat meter.
"Perbaikan dilakukan karena turap saluran ambrol. Bahkan ada yang masuk ke saluran," ujarnya, Jumat (16/9).
Kapasitas Saluran di Duri Selatan DitingkatkanIa menjelaskan, perbaikan turap saluran ini melibatkan delapan personel. Proses perbaikan dimulai dengan mengganti turap yang rusak kemudian memasang plat beton.
"Sebelumnya petugas juga telah melakukan pembersihan kerikil aspal yang terkelupas dàn berserakan di Jalan RA Kartini Raya," tandasnya.