You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Puluhan Petugas Gabungan Gelar Penertiban di Kawasan Masjid Istiqlal
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

Satpol PP Lakukan Penataan di Sekitar Kawasan Masjid Istiqlal

Puluhan personel gabungan Kecamatan Sawah Besar Jakarta Pusat melakukan penataan di sekitar kawasan Masjid Istiqlal. Puluhan personel tersebut terdiri dari Satpol PP, Sudin Sosial, Sudin Perhubungan dibantu TNI/Polri.

Kami akan menggelar patroli rutin

Kepala Satpol PP Kecamatan Sawah Besar, Darwin Silitonga mengatakan, penertiban digelar untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga saat berkunjung maupun beribadan di Masjid Istiqlal.

"Sekitar 30 lapak pedagang kaki lima dan tiga PPKS kita amankan dari kawasan Masjid Istiqlal," ujar Darwin Silitonga, Senin (31/10)

Dua Truk Disiapkan Angkut Puing di Jl Cempaka Putih Raya

Ia mengungkapkan, sarana lapak seperti meja, bangku, tenda dan termos milik puluhan PKL di kawasan masjid Istiqlal juga ikut diamankan ke gudang Satpol PP di Cakung.

"Sementara tiga PPKS yang diamankan dibawa ke Panti Sosial Kedoya untuk menjalani pembinaan," ungkapnya.

Ditambahkan Darwin, keberadaan puluhan lapak PKL tersebut selama ini juga menganggu kenyamanan warga yang hendak masuk ke Masjid Istiqlal.

“Kami akan menggelar patroli rutin untuk memastikan tidak ada lagi kerumunan lapak pedagang di pintu masuk Masjid Istiqlal," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4033 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2778 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1752 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1559 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1423 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik