You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakut Perkuat Upaya Pencegahan Korupsi Aset Daerah
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pemkot Jakut Perkuat Upaya Pencegahan Korupsi Aset Daerah

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara menggelar kegiatan Rapat Koordinasi, Monitoring dan Evaluasi bersama Tim Koordinasi dan Supervisi Pencegahan Korupsi (KORSUPGAH) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan pengembang di kantor wali kota setempat.

Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Tim KORSUPGAH

Kegiatan tersebut difokuskan meningkatkan upaya pencegahan korupsi dalam proses penyerahan sarana dan prasarana serta utilitas kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Tim Pengendalian dan Pengawasan Pembangunan Wilayah (TP3W) Jakarta Utara.

Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, pertemuan ini merupakan perwujudan dari komitmen KPK dalam menjalankan Undang-Undang (UU). Dalam

Gebyar Antikorupsi Sasar Tiga Sekolah di Jakarta Utara

momentum kali ini, pembahasan fokus pada upaya penyelamatan aset dan mendorong pencegahan korupsi untuk ketertiban aset daerah.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Tim KORSUPGAH KPK dan para undangan yang meluangkan waktunya untuk mengikuti rapat koordinasi ini,” katanya, Rabu (16/17).

Ali menuturkan, kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi para pemegang Surat Izin Penujukan Penggunaan Tanah (SIPPT) atau pengembang agar memiliki komitmen dalam menyerahkan prasarana dan sarana utilitas kepada Pemprov DKI Jakarta sebagai bentuk ketaatan terhadap regulasi yang telah diatur. 

Proses serah terima sarana dan prasarana utilitas dari pengembang kepada Tim TP3W itu juga merupakan bentuk komitmen menjauhkan praktik-praktik korupsi. 

“Tentunya proses penyerahan itu harus selalu menghindari praktik korupsi,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1458 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1267 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1065 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye999 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye971 personDessy Suciati