Pedagang Beduk Marak di Jl KH Mas Mansyur
Memasuki bulan Ramadan, Jl KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat marak oleh keberadaan pedagang beduk. Beduk yang dijajakan para penjual di kawasan itu terlihat dari berbagai ukuran dari kecil hingga bes
ar.Kita industri rumahan, saya dan keluarga biasanya jualan saat puasa atau lebaran saja
Rochman(45), salah seorang pedagang beduk di Jl KH Mas Mansyur menuturkan, dirinya sudah lima tahun berjualan beduk di kawasan tersebut. Pesanan beduk biasanya akan meningkat saat bulan Ramadan, terutama jelang Idul Fitri.
"Kita industri rumahan, saya dan keluarga biasanya jualan saat puasa atau lebaran saja," ujarnya, Rabu (24/6).
TPU Karet Bivak Marak Sampah & PKLUntuk harga, kata Rochman, dirinya menjual beduk mulai dari Rp 100 - 500 ribu untuk ukuran kecil.
"Untuk yang besar dijual mulai Rp 2 - 5 juta,tergantung kualitas bahannya," katanya.
Wakil Camat Tanah Abang, Juremi mengatakan, penjualan beduk seperti ini biasanya ramai pada bulan Ramadan menjelang Idul Fitri dan jelang Idul Adha.
"Ini jualannya memang saat tertentu saja, namun kita berikan sosialisasi kepada pedagang agar saat berjualan teratur dan tidak mengganggu lalu lintas," tandasnya.