You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pekojan akan Bangun Posko Anti Tawuran
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Pekojan akan Bangun Posko Anti Tawuran

Untuk mencegah maraknya aksi tawuran antara warga Kelurahan Pekojan, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat dengan warga Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, aparat Kelurahan Pekojan akan membangun posko anti tawuran di kawasan sepanjang rel kereta api yang merupakan perbatasan ke dua wilayah.

Posko anti tawuran ini segera dibangun. Hal ini untuk menghindari terjadinya tawuran di wilayah perbatasan

Lurah Pekojan Tri Prasetyo Utomo mengatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak Kelurahan Pejagalan, Koramil, dan Polsek masing-masing wilayah untuk membangun posko anti tawuran tersebut.

Selama Ramadan, Jakarta Relatif Aman

“Posko anti tawuran ini segera dibangun. Hal ini untuk menghindari terjadinya tawuran di wilayah perbatasan," kata Tri Prasetyo, Minggu (28/6).

Pembangunan posko di wilayah perbatasan, yaitu di lingkungan RW 01, Kelurahan Pejagalan dan RW 07,08, dan 09, Kelurahan Pekojan tersebut tersebut sangat diperlukan. Sebab, kondisi kedua wilayah yang padat hunian membuat rawan terjadi aksi tawuran.

Bahkan beberapa waktu lalu, satgas anti tawuran dari Polsek Tambora sempat melakukan sweeping pasca terjadi tawuran antar remaja. “Kiranya keberadaan posko tersebut dapat meminimalisir tawuran warga di wilayah tersebut,” ungkapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1126 personTiyo Surya Sakti
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1125 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1058 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1008 personAldi Geri Lumban Tobing