You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ketua DPRD DKI Sidak ke Kantor Kelurahan Kramat Pela
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

Ketua DPRD DKI Sidak ke Kantor Kelurahan Kramat Pela

Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi menggelar sidak ke kantor Kelurahan Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (14/3).

Buat kantor sebersih dan senyaman mungkin

Dalam unggahan di akun media sosial pribadinya, Pras, sapaan akrabnya tampak berkeliling meninjau musala dan pendopo yang baru direnovasi akhir tahun 2022 dengan ornamen Betawi.

Kemudian peninjauan dilanjutkan ke sejumlah ruangan seperti, ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), puskesmas kelurahan, hingga ke area belakang kantor kelurahan. Dalam sidah itu, dirinya didampingi Sekretaris Kelurahan (Sekkel) Kramat Pela, Mansur Saban.

Ketua DPRD Cek Program Penanggulangan Banjir dan Ketahanan Pangan di Pejaten Barat

Pras meminta kepada Sekkel Kramat Pela memperhatikan kondisi bangunan hingga kebersihan di areal kantor pelayanan.

"Buat kantor sebersih dan senyaman mungkin agar pelayanan juga dapat berjalan optimal," kata Pras, di akun instagram pribadinya, Selasa (14/3).

Ia juga meminta  seluruh kantor pelayanan di lingkungan Pemprov DKI yakni kelurahan, kecamatan dan dinas dijaga. Jika terjadi kerusakan segera diperbaiki.

"Saya yakin kalau kantor bersih, nyaman maka kita juga akan semakin produktif dan semangat bekerja," katanya.

Sementara itu, Lurah Kramat Pela, Ahmad Syarif menjelaskan, pihaknya akan memperbaiki sejumlah plafon yang berada di luar gedung kelurahan yang mengalami kerusakan.

"Perbaikan ringan plafon rusak yang berada di luar akan dikerjakan secara mandiri tahun ini," jelasnya.

Ia menambahkan, gedung yang dijadikan gudang yang juga ditinjau Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi juga akan direnovasi total pada tahun 2024.

"Gudang yang dilihat Ketua DPRD sebelumnya merupakan gedung SKKT. Sudin Sosial Jakarta Selatan telah menetapkan tahun 2023 dilakukan perencanaan sebelum direnovasi total," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Bank DKI Raih Penghargaan Public Relations Indonesia Awards 2024

    access_time21-03-2024 remove_red_eye9057 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Lakukan Percepatan Penanganan Genangan

    access_time22-03-2024 remove_red_eye7852 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Kramat Pela Bahagia Ada Penjualan Pangan Murah

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6663 personTiyo Surya Sakti
  4. Balita Terindikasi Stunting di Kelurahan Pasar Minggu Cepat Ditangani

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6394 personTiyo Surya Sakti
  5. Transjakarta Raih Predikat Bintang Lima pada Ajang Top BUMD Award 2024

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6343 personAldi Geri Lumban Tobing