You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Walkot Jakbar Minta Mudik Lebaran Warga Koordinasi Dengan Pengurus RT/RW
....
photo doc - Beritajakarta.id

Wali Kota Jakbar Minta Warga Hendak Mudik Lapor RT/RW

Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto meminta warga yang akan meninggalkan rumah untuk melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman agar berkoordinasi dengan Ketua RT/RW di lingkungan masing-masing.

Koordinasi dengan pengurus RT/RW masing-masing

Menurut Uus, koordinasi dengan para Ketua RT/RW di lingkungan masing-masing dinilai sangat penting agar keamanan rumah dan lingkungan warga tetap kondusif serta terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

“Koordinasi dengan pengurus RT/RW masing-masing. Jadi sepengetahuan pengurus RT/RW. Bila terjadi sesuatu pada rumah yang ditinggal mudik, maka akan cepat ditangani,” ujar Uus Kuswanto, Selasa, (4/4).

Sambut Mudik Lebaran 2023, Dishub DKI Jakarta Luncurkan Layanan Uji KIR Keliling

Tak hanya itu, Uus juga berpesan kepada warga yang hendak melakukan perjalanan mudik, sebelum meninggalkan rumah agar terlebih dahulu melakukan pengecekan terhadap kondisi instalasi listrik serta kompor di rumah. Menurutnya, hal ini penting untuk mencegah peristiwa kebakaran terutama yang disebabkan oleh korsleting listrik.

“Pastikan intalasi listrik dalam dan luar rumah aman. Ini penting untuk mencegah peristiwa kebakaran,” tandas Uus.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1474 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1463 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1190 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1180 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1115 personFolmer