You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kebakaran di Kebon Baru Timbulkan Kerugian Rp 1 Miliar
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

24 Mobil Pemadam Berhasil Atasi Kebakaran di Kebon Baru

Sebanyak 24 unit mobil pemadam dengan kekuatan 85 personel Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, berhasil mengatasi api yang membakar lima rumah warga di Jalan Asem Baris Raya, RT 03/07, Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Tebet, Kamis (4/5) dini hari tadi.

Diduga kebakaran dipicu arus pendek listrik

Kasudin Gulkarmat  Jakarta Selatan, Syamsul Huda mengatakan, peristiwa yang terjadi sekitar pukul pukul 02.30. ini diduga dipicu korsleting listrik pada salah satu rumah warga tersebut.

"Diduga kebakaran terjadi akibat arus pendek listrik dari salah satu rumah warga," kata Syamsul.

Kebakaran Satu Rumah di Bangka Berhasil Dipadamkan

Dipaparkan Syamsul, awal kejadian bermula ketika salah seorang warga mencium bau gosong dan melihat asap dari rumah ketua RT setempat. Segera dia membangunkan pemilik rumah, kemudian bersama warga lainnya berusaha untuk memadamkan api dengan peralatan seadanya.

"Namun minimnya sumber air membuat api sulit dipadamkan dan semakin berkobar. Warga akhirnya meminta bantuan ke sektor Pemadam Kebakaran Kecamatan Tebet sekitar pukul 03.55," beber Syamsul.

Untuk memadamkan api yang telah membesar dan merembet ke rumah warga lain, ungkap Syamsul, pihaknya menerjunkan 24 unit armada pemadam berikut  mobil pendukung dan 85 personelnya.

"Setelah berjibaku selama kurang lebih tiga jam, petugas berhasil melakukan pendinginan pada pukul 05.00. Proses akhir penanganan kebakaran ini berlangsung hingga pukul 06.13," ucap Syamsul.

Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini. Namun 14 KK atau 50 jiwa harus kehilangan tempat tinggalnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3744 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1585 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye966 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye947 personFakhrizal Fakhri
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye928 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik