You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Besok, Tim Jejaring Ketahanan Pangan Jaktim Gelar Razia
.
photo doc - Beritajakarta.id

Besok, Tim Jejaring Ketahanan Pangan Jaktim Gelar Razia

Guna mengantisipasi maraknya produk pertanian, peternakan, perikanan, serta makanan dan minuman ilegal dan mengandung bahan berbahaya menjelang Idul Fitri nanti, Tim Jejaring Ketahanan Pangan Jakarta Timur, akan menggelar razia ke beberapa lokasi Selasa (7/7) besok.

Kami akan melakukan pemeriksaan ke pasar tradisional, rumah makan, serta minimarket

"Kami akan melakukan pemeriksaan ke pasar tradisional, rumah makan, serta minimarket," kata Kasudin Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Timur, Bayu Sari Hastuti, Senin (6/7).

Sebelum razia digelar, terlebih dulu akan dilaksanakan apel kesiapan yang dipimpin walikota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana di halaman Kantor Walikota Jakarta Timur.

Pemprov DKI Jamin Stok Pangan hingga Lebaran Aman

Rencananya, apel akan diikuti beberapa sudin dan instasi terkait yang masuk dalam jajaran Tim Ketahanan Pangan, seperti Sudin KPKP, Sudin Kesehatan, Sudin Perindustrian dan Energi, Sudin KUMKM dan Perdagangan, BPOM, Satpol PP dan Kepolisian.

"Razia bakal digelar sejak pukul 09.00 hingga pukul 16.00 sore," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1149 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1100 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye991 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye969 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye895 personBudhi Firmansyah Surapati