18 Atlet DKI Ikuti Kejurnas Sambo
Sebanyak 18 atlet asal DKI Jakarta akan mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sambo yang akan berlangsung Sabtu, 22 Juli 2023 di Karawang, Jawa Barat.
Mohon doanya semua warga Jakarta
Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Sambo Indonesia (Pengprov Persambi) DKI Jakarta Ida Mahmudah mengatakan, atlet yang mengikuti Kejurnas tersebut terdiri dari enam putri dan 12 putra.
"Target kita tentu lebih baik dari Kejurnas Sambo tahun 2022 yang berhasil meraih satu emas, tiga perak, dan lima perunggu. Saya berharap, dalam Kejurnas tahun ini kita bisa meraih setidaknya dua medali emas," ujarnya, usai pelepasan keberangkatan atlet di Gedung Judo, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (21/7).
Ukir Sejarah, Tim Sepak Bola PPOP Ragunan Juara Kejurnas Tahun 2023Ida meminta, seluruh atlet Sambo asal DKI Jakarta bisa mengeluarkan kemampuan terbaik dan bertanding dengan menjujung tinggi nilai-nilai sportivitas dan
fair play."Kejurnas ini juga menjadi salah satu persiapan menuju PON XXI tahun depan di Aceh dan Sumut. Hasil Kejurnas ini tentu juga akan menjadi bahan evaluasi kita untuk semakin mematangkan persiapan menuju PON," terangnya.
Ia menambahkan, untuk lebih memotivasi atlet, dirinya sudah menyiapkan bonus khusus bagi peraih medali emas.
"Kami pengurus Pengprov Persambi DKI periode 2023-2027 sudah berdiskusi untuk menyepakati pemberian bonus bagi atlet peraih medali emas. Mohon doanya semua warga Jakarta agar atlet Sambo DKI bisa meraih prestasi terbaik," ungkapnya.
Atlet putri Sambo DKI Jakarta, Fiqih Amalia optimistis bisa meraih medali emas di ajang Kejurnas Sambo Tahun 2023.
"Ini kali pertama saya ikut Kejurnas Sambo. Saya akan bertanding di kelas -54 kilogram putri. Targetnya harus dapat medali emas," ucapnya.
Sementara itu, atlet putra Sambo DKI Jakarta, Benni Manuntun Manurung menuturkan, dirinya akan berjuang maksimal untuk meraih medali emas dan mengharumkan nama Jakarta.
"Kejurnas tahun ini saya ikut di kelas -58 kilogram. Sebelumnya, saya ikut di kelas -53 kilogram dan berhasil meraih medali emas," tandasnya.