You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 325 Warga Jati Padang Manfaatkan Layanan Jemput Bola KAMSA
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Warga Jati Padang Antusias Nikmati Layanan Jemput Bola Adminduk

Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Selatan kembali menggelar layanan administrasi kependudukan (Adminduk), di kawasan permukiman RW 08, Kelurahan Jati Padang, Kecamatan Pasar Minggu. Hasilnya, sebanyak 325 warga memanfaatkan layanan tersebut.

Layanan jemput bola hari ini kami buka sejak pukul 08.00-15.00 WIB

Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Selatan, Nurrahman mengatakan, layanan jemput bola Kampung Sadar Administrasi Kependudukan (KAMSA) tersebut dilakukan bersinergi dengan jajaran tingkat kecamatan, kelurahan, serta pengurus RT/RW untuk mewujudkan Jakarta tertib Adminduk.

“Layanan jemput bola hari ini kami buka sejak pukul 08.00-15.00 WIB,” ujar Nurrahman, Senin (7/8).

74 Warga Tegal Parang Nikmati Layanan KAMSA

Dikatakan Nurrahman, pihaknya mengerahkan sebanyak 10 petugas untuk memberikan tujuh pelayanan Adminduk yang diberikan.

Nurrahman merinci, sebanyak 325 warga yang memanfaatkan layanan jemput bola kali ini terdiri dari, 139 warga melakukan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD), 11 warga cetak Kartu Identitas Anak (KIA), 15 warga cetak akta lahir, satu warga cetak akta kematian, 145 warga cetak Kartu Keluarga (KK), empat warga mendapatkan layanan mutasi ubah Adminduk, dan 10 warga memanfaatkan layanan konsultasi akta lahir dan akta kematian.

“Alhamdulilah warga sangat senang dan antusias dengan layanan jemput bola yang kami lakukan. Semoga ke depan, Jakarta 100 persen tertib Adminduk dapat terwujud,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4111 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2797 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1785 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1580 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1445 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik