You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Taman Sisi Lingkar Luar Monas Diperbaiki Bertahap
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Taman Sisi Luar Monas Diperbaiki Bertahap

Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta segera memperbaiki taman yang berada di sisi luar kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat. Puluhan tanaman dan pohon yang mati atau berusia tua akan diganti.

Penataan taman kami mulai dari sisi selatan Monas

"Penataan taman kami mulai dari sisi selatan Monas. Kami berupaya akan sisi luar Monas tetap menghijau," kata Ratna Diah Kurniati, Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI, Senin (20/7).

Taman Monas Terus Dihijaukan

Menurut Ratna, penataan taman sisi luar Monas ini sesuai arahan Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama. Penataan difokuskan pada taman yang menempel dengan pagar Monas.

Nantinya taman sisi luar tersebut akan ditanami sejumlah pohon, seperti bougenville dan costus. Selain itu, rerumputan yang mulai rusak juga akan perbaiki.

"Setelah sisi lingkar selatan kita akan lakukan perbaikan di sisi lingkar utara. Kita hanya di bagian luar, karena taman di dalam kawasan Monas menjadi tanggungjawab UP Kawasan Monas," jelas Ratna.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1251 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1201 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1057 personDessy Suciati
  4. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye963 personDessy Suciati
  5. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye957 personTiyo Surya Sakti