You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penertiban Parkir Liar Sudah Mendesak
.
photo doc - Beritajakarta.id

Penertiban Parkir Liar Sudah Mendesak

Persoalan puluhan titik parkir liar di Jakarta Barat sangat mendesak untuk diselesaikan. Sejumlah langkah pun telah dilakukan Pemprov DKI agar parkir liar tersebut tidak memicu kemacetan dan kriminalitas.

Penertiban parkir liar terus berjalan. Ya, prinsipnya kita adu kuat saja dengan mereka yang mengelola parkir liar

"Penertiban parkir liar di Jakarta Barat sudah sangat mendesak. Berdasarkan data Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Barat tercatat sebanyak 16 titik parkir liar dalam skala besar dan 20 titik lainnya dalam skala kecil yang tersebar di wilayah ini. Kalau tidak segera diselesaikan, akan terjadi kerawanan kriminalitas dan kemacetan," kata Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Andri Yansah di Kantor Walikota Jakarta Barat, Jalan Kembangan Raya, Selasa (28/7).

Ia mengatakan, pihaknya terus berupaya menyelesaikan masalah parkir liar di Jakarta Barat dengan menggelar penertiban secara kontinyu. Bahkan, pihaknya juga siap dengan segala resiko yang ditimbulkan dari penertiban tersebut.

Pemkot Jakbar Diminta Tertibkan Parkir Liar

"Penertiban parkir liar terus berjalan. Ya, prinsipnya kita adu kuat saja dengan mereka yang mengelola parkir liar," ujarnya.

Andri juga mengapresiasi aparat Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) di kelurahan dan kecamatan yang membantu petugas Dishubtrans DKI dalam menertibkan titik parkir liar di Jakarta Barat. Sebab, jumlah petugas Dishubtrans DKI untuk menertibkan puluhan titik parkir liar hanya berjumlah 74 orang yang dibagi dalam dua shift kerja. Dengan adanya Satpol PP selama ini pihaknya merasa sangat terbantu.

Adapun titik parkir liar di Jakarta Barat antara lain di kolong Jembatan Glodok Harco, Traffic Light (TL) Asemka, Museum Mandiri Kota, Museum BI Kota, BNI Stasiun Beos, Jalan Batu, Jalan Kopi dan Jembatan Intan di kawasan Kota, TL Cengkareng, TL Kembangan, Pasar Palmerah, Kembang Kerep, Taman Semanan Indah, kolong Jembatan Grogol, TL Joglo dan TL Pancoran.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3654 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1056 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye897 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye888 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye849 personNurito