You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wali Kota Jaksel Tinjau Lokasi Lomba Gotong Royong
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Munjirin Tinjau Gotong Royong di Gandaria Utara dan Pesanggrahan

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin meninjau pelaksanaan gotong royong di Kelurahan Gandaria Utara, Kecamatan Kebayoran Baru dan Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan. 

Membersihkan lingkungan secara maksimal

Munjirin mengatakan, kerja bakti yang dilakukan warga tersebut dalam rangka menindaklanjuti Instruksi Sekretaris Daerah (Insekda) Nomor 100 Tahun 2023 tentang Lomba Gotong Royong Lingkungan Asri Kota Lestari.

"Minggu ini total ada lima kecamatan yang dinilai, demikian pula pada pekan depan. Penilaian dimulai dari tingkat kelurahan, kecamatan, tingkat kota hingga tingkat provinsi," ujarnya, Minggu (7/1).

Ribuan Warga Kelurahan Pulau Panggang Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

Munjirin menjelaskan, kerja bakti membersihkan lingkungan sebetulnya sudah rutin diadakan melalui gerakan Bersih Bersih Jakarta Selatan (BBJS).

"Saat ini ada momen bersamaan dengan pelaksanan lomba Gotong Royong, jadi kita ajak masyarakat melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan secara maksimal," terangnya.

Munjirin menuturkan, kegiatan yang dilakukan warga berkolaborasi bersama unsur pemerintah setempat tersebut bertujuan untuk membangkitkan semangat gotong royong dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan. 

"Kita harapkan keterlibatan masyarakat dalam membersihkan lingkungan seperti dulu yang selalu kompak dan bergairah tidak mengandalkan petugas dari pemerintah setempat saja," ungkapnya.

Menurutnya, kerja bakti secara gotong royong ini tidak hanya sekadar untuk mengejar penilaian lomba. Tapi, memang perlu dilakukan secara rutin oleh masyarakat setiap pekannya.

"Melalui gotong royong ini dapat menciptakan kerukunan, keselarasan, dan keharmonisan di lingkungan masing-masing," ucapnya.

Sementara itu, Ketua RW 02, Kelurahan Pesanggrahan, Ade Irawansyah sangat merespons positif program yang sangat bermanfaat tersebut.  

"Kerja bakti seperti ini merupakan media paling efektif untuk menjaga silaturahmi dan kesatuan antar warga," bebernya.

Ia berharap, dengan lingkungan yang semakin bersih, indah dah rapih, membuat kesehatan, dan kenyamanan warga juga semakin terjamin. 

"Ya saya juga berharap dengan kekompakan kami menjaga lingkungan agar tetap bersih seperti saat ini, dapat membawa harum nama Jakarta Selatan ke depannya dalam lomba Gotong Royong," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye21619 personTiyo Surya Sakti
  2. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2795 personDessy Suciati
  3. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1273 personFakhrizal Fakhri
  4. 30 Jakpreneur Ramaikan Bazar UMKM di Pasar Rebo

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1077 personNurito
  5. Pembersihan Puing Sisa Kebakaran Cipinang Ditarget Rampung Hari Ini

    access_time15-05-2025 remove_red_eye833 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik