You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pj Gubernur Terima Kunjungan DWP Kemensetneg
.
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

Pj Gubernur Terima Kunjungan DWP Kemensetneg

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menerima kunjungan dari rombongan pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) di Balai Kota, Senin (12/2) pagi.

Selamat datang dan menikmati kunjungan di Balai Kota

Para pengurus DWP Kemensetneg tiba di pendopo Balai Kota disambut jajaran pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan langsung dipandu memasuki ruang Balairung. 

Dalam sambutannya, Heru menyampaikan selamat datang kepada rombongan DWP Kemensetneg yang berkunjung ke Balai Kota. 

DWP Jakut Budayakan Kebiasaan Jujur Melalui Gerai Minuman

"Selamat datang dan menikmati kunjungan di Balai Kota yang akan menjadi kenangan bagi DWP Kemesetneg," ujarnya.

Heru juga memaparkan secara singkat sejarah Gedung Balai Kota DKI Jakarta yang dibangun setelah Istana Negara. Semula, Gubernur Hindia Belanda berkantor di salah satu gedung yang saat ini menjadi Museum Fatahillah, Jakarta Barat. 

"Melihat sejarah, kekhususan Kota Jakarta sudah ada sejak dahulu. Contoh Gubernur Hindia Belanda yang bertugas di Batavia merupakan utusan langsung dari Belanda," terangnya.

Penasehat DWP Kemensetneg, Siti Farida Pratikno mengucapkan terima kasih kepada Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono atas undangan kunjungan ke Balai Kota. 

"Kami yakin kegiatan hari ini akan menjadi pengalaman menarik dan bermanfaat bagi pengurus DWP Kemensetneg," tuturnya. 

Ia menambahkan, kunjungan pengurus DWP Kemensetneg ke Balai Kota DKI juga dalam rangka belajar urban farming

"Selanjutnya akan berkunjung ke Monas dan kawasan kota Tua," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15134 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3206 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2345 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1730 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1395 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik