You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PPKD Jaktim Sepakati Kerja Sama dengan Lima Perusahaan Swasta
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

PPKD Jaktim Sepakati Kerja Sama dengan Lima Perusahaan Swasta

Pusat Pelatihan Kerja Daerah (PPKD) Jakarta Timur, Selasa (27/2), menandatangani kerja sama dengan lima perusahaan swasta. Kegiatan diwarnai dengan peragaan penyajian menu makanan (table manner) oleh peserta pelatihan kerja.

Tahun ini kami targetkan kerja sama dengan 40 hingga 50 perusahaan swasta.

Kepala PPKD Jakarta Timur, Teguh Hendarwan mengatakan, untuk tahap awal tahun ini ada lima perusahaan yang telah bersinergi dengan pihaknya. Ditargetkan hingga akhir tahun nanti ada 40 hingga 50 perusahaan swasta yang akan bekerjasama.

"Tahun ini kami targetkan kerja sama dengan 40 hingga 50 perusahaan swasta. Tahun lalu, ada 35 perusahaan," katanya. 

Puluhan Barista Adu Piawai Meracik Kopi di PPKD Jaktim

Menurutnya, tahun ini juga pihaknya menargetkan 1.200 peserta pelatihan kerja yang dibina. Dari jumlah itu, 960 orang di antaranya ditargetkan dapat ditempatkan di perusahaan-perusahaan yang telah bersinergi dengan pihaknya.  

Disebutkan, ada 17 kejuruan dalam pelatihan kerja di unit yang dipimpinnya. Yang menjadi primadona adalah  pelatihan las, tata boga, tata busana, dan video editor.

Disebutkan Teguh, lima perusahaan yang menandatangani MoU hari ini adalah PT Moz5 Salon Muslimah, PT Exa Mitra Solusi, PT Raja Jaya Solusi Service, Hotel The Orient dan PT Dana Purna Investama. Kerja sama terkait pemasaran dan penempatan peserta lulusan pelatihan.

Kepala Sekolah Muslimah Salon, Pessy Triostity menambahkan, para alumni peserta pelatihan kerja di PPKD Jakarta Timur kualitasnya sangat baik. Sehingga tahun lalu ia menerima 40 alumni yang diterima untuk bekerja di 30 outlet salonnya.  

"Kualitasnya sangat bagus sehingga mereka kita terima untuk bekerja. Kalaupun ada kekurangan ya sangat sedikit, tinggal dipoles," tuturnya.

Hal senada ditandaskan Rusdi,  Manajer HRD PT Dana Purna Investama anak perusahaan dari Bank Central Asia (BCA). Dia menjelaskan, tahun lalu ada 15 alumni PPKD Jakarta Timur yang diterima bekerja sebagai tenaga teknisi pendingin ruangan di sejumlah kantor BCA.

"Kehadiran PPKD Jakarta Timur ini sangat bermanfaat bagi perusahaan kami. Karena peserta didiknya sudah terlatih secara profesional," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3641 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1043 personNurito
  3. 40 Kafilah Jaksel Ikuti STQH Tingkat Provinsi DKI

    access_time15-11-2024 remove_red_eye950 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye884 personFolmer
  5. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye864 personTiyo Surya Sakti