You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Aset Pemda Di Jalan Rawasari Selatan Dipagar Beton
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Lahan Pemprov di Rawasari Dipagar

Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, aset Pemerintah Provinsi (Pemprov) seluas 1.300 meter persegi yang diambil alih di Jalan Rawasari Selatan, Kelurahan Cempaka Putih Timur, Kecamatan Cempaka Putih Jakarta Pusat akhirnya dipagar menggunakan beton.

Kalau dipindah ke lahan tersebut, truk yang masih berfungsi bisa diparkir ke sudin, jadi tidak terparkir di jalan raya lagi


Walikota Jakarta Pusat, Mangara Pardede mengatakan, saat ini pihaknya akan meletakkan kendaraan truk sampah yang rusak di dalam lokasi tersebut. Pasalnya, parkiran di kantor Sudin Kebersihan yang letaknya bersebelahan sudah sulit untuk kendaraan baru diparkirkan.

"Kalau dipindah ke lahan tersebut, truk yang masih berfungsi bisa diparkir ke sudin, jadi tidak terparkir di jalan raya lagi," ujarnya, Selasa (4/8).

Antisipasi Gas Oplosan, Tiga Agen Gas Elpiji Disidak

Menurut Mangara, saat ini pihaknya terus mengajukan agar lahan tersebut bisa dibangunkan rusunawa yang terintegrasi dengan Pasar Jaya Rawasari. Nantinya dapat digunakan sebagai tempat tinggal warga yang terdampak relokasi.

"Arahan dari Gubernur agar Dinas Perumahan dan Gedung Pemda langsung bangun, rencananya sudah diprogramkan tahun 2016 mendatang," jelasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4269 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1821 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1638 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1577 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik