You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Operasi Penjangkauan Serentak di Jakpus Jaring 33 PPKS
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Operasi Penjangkauan Serentak di Jakpus Jaring 33 PPKS

Sebanyak 33 Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS), terjaring operasi penjangkauan yang digelar Satpol PP dan Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat bersama TNI, Selasa (2/4) kemarin di delapan wilayah kecamatan.

Di laksanakan serentak di delapan wilayah kecamatan

Kepala Seksi Penyidikan Pegawai Negeri Sipil (PPNS) dan Operasional Satpol PP Jakarta Pusat, Ildan Adi Bayu mengatakan, pihaknya telah menggencarkan kegiatan penjangkauan sejak 22 Maret  hingga 2 April kemarin. Kegiatan dilakukan secara berkala di delapan wilayah kecamatan.

"Sebagai penutupan, kemarin kita laksanakan serentak di delapan wilayah kecamatan. Hasilnya sebanyak 33 PPKS dijangkau dan telah diserahkan ke panti," katanya, Rabu (3/4).

1.001 PPKS di Jakbar Berhasil Dijangkau Sepanjang Januari - Juli

Operasi penjangkauan ini, jelas Bayu, melibatkan 115 personel gabungan, terdiri dari 90 orang Satpol PP, 20 personel Suku Dinas Sosial dan lima anggota TNI.

Kepala Satpol PP Jakarta Pusat, TP Purba mengungkapkan, pihaknya telah menginstruksikan  jajarannya untuk melakukan tugasnya secara humanis. Karena tujuan dari kegiatan ini untuk melakukan pembinaan.

"Saya ingatkan tidak boleh mengejar-ngejar target dan jaga diri masing-masing. Perlakukan mereka dengan humanis, tegas, dan tanpa kekerasan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kebakaran di Jalan Lapangan Ros III Diduga Akibat Korsleting Listrik

    access_time04-09-2024 remove_red_eye1134 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta Diprediksi Tanpa Hujan Hari Ini

    access_time01-09-2024 remove_red_eye979 personAnita Karyati
  3. Transjakarta Raih Penghargaan Perusahaan Populer di Sektor Transportasi Darat

    access_time04-09-2024 remove_red_eye964 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Rekayasa Lalin Diberlakukan Selama Kunjungan Paus Fransiskus di Jakarta

    access_time02-09-2024 remove_red_eye838 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Edukasi Transportasi, Transjakarta Luncurkan Miniatur Bus

    access_time02-09-2024 remove_red_eye835 personAldi Geri Lumban Tobing