You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kinerja Kelurahan di Kecamatan Pasar Minggu Dinilai
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Kinerja Kelurahan di Kecamatan Pasar Minggu Dinilai

Penilaian lomba Kelurahan Tingkat Kecamatan Pasar Minggu Tahun 2024 dimulai dengan pelaksanaan paparan dari semua lurah terkait kinerja, inovasi dan pelayanan yang sudah dilakukan.

M elakukan penilaian secara objektif

Camat Pasar Minggu, Arief Wibowo mengatakan, pemaparan dari para lurah terkait dengan kriteria penilaian seperti, inovasi ketahanan pangan, penanganan DBD, serta aplikasi teknologi pelayanan kepada masyarakat. 

"Kita tim penilai dari kecamatan melakukan penilaian secara objektif. Walaupun semua sudah baik, tetap kita cari yang terbaik," ujarnya, Selasa (23/4). 

Tim Klarifikasi Kecamatan Pancoran Lakukan Penilaian di Empat Kelurahan

Arief menjelaskan, lomba ini juga merupakan upaya untuk meningkatkan pelayanan yang optimal kepada warga dan berfungsi sebagai bagian pengawasan terhadap tugas pokok pemerintahan. 

"Saya selalu berharap, seluruh layanan yang diberikan mulai dari tingkat terbawah yakni pengurus lingkungan hingga kami di kecamatan dapat berjalan secara maksimal. Sehingga, warga dapat merasakan kehadiran kami," ungkapnya

Sementara itu, Lurah Pasar Minggu, Meilita mengungkapkan, persiapan dalam menghadapi penilaian lomba kelurahan ini sudah dilakukan dengan optimal.

"Saya menyampaikan inovasi dan semua yang sudah dikerjakan. Mudah-mudahan nantinya kita dapat nilai yang terbaik dan mewakili Kecamatan Pasar Minggu dalam lomba serupa di tingkat kota," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Hari Ini Cerah Berawan Hingga Hujan Ringan

    access_time08-11-2024 remove_red_eye5032 personTiyo Surya Sakti
  2. Kabar Duka, Bupati Kepulauan Seribu Junaedi Tutup Usia

    access_time13-11-2024 remove_red_eye2207 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Pramusapa Transjakarta Tampil Beda di Hari Pahlawan

    access_time10-11-2024 remove_red_eye1535 personFolmer
  4. Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Raih Rekor MURI

    access_time07-11-2024 remove_red_eye1256 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pj Gubernur Teguh Lantik 305 Pejabat Administrator, Pengawas dan Kasubkel

    access_time12-11-2024 remove_red_eye1031 personFolmer