You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satpol PP Goes to School Hadir SMKN 61 Jakarta
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Satpol PP Goes to School Sambangi SMKN 61 Jakarta

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kepulauan Seribu menggelar kegiatan Satpol PP Goes to School di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 61 Jakarta, Kelurahan Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

P elajar dapat menjadi agen perubahan 

Kepala Satpol PP Kepulauan Seribu, Atok Baroni Hidayat mengatakan, kegiatan kali ini mengusung tema "I Care, Sahabat Praja (Anti Pelecehan Seksual, Anti-Bully dan Anti-LGBT)".

"Kegiatan hari ini diawali dengan apel dan edukasi Peraturan Baris Berbaris," ujarnya, Senin (29/4).

660 Pelajar SMKN 60 Ikut Satpol PP Goes to School

Atok menjelaskan, Satpol PP Goes to School menjadi sarana untuk menyosialisasikan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.

"Kami ingin komunitas sekolah, khususnya pelajar dapat menjadi agen perubahan bagi sekolah, rumah, dan lingkungan sekitar," terangnya.

Menurutnya, kegiatan ini diupayakan dikemas semenarik mungkin dan disesuaikan dengan kondisi di lapangan, khususnya di bidang ketentraman dan ketertiban umum (Trantibum).

"Materi yang diberikan terkait larangan tawuran, pelecehan atau pembullyan, rukun antar sesama, dan jam belajar. Mungkin ke depan ada materi lain, bisa terkait team work atau kekompakan dan lain sebagainya," ungkapnya.

Atok berharap, dengan adanya Goes to School ini pelajar dapat membantu petugas Satpol PP untuk melaporkan pelanggaran-pelanggaran yang ada di lingkungannya serta menjaga ketentraman dan ketertiban umum. Untuk itu, Satpol PP Goes to School ini rutin digelar di setiap sekolah jenjang SD, SMP, SMA/SMK wilayah Kepulauan Seribu.

"Setelah sosialisasi ini selesai diharapkan anak-anak dapat menyebarkan informasi itu di lingkungannya, keluarga, dan teman-temannya," bebernya.

Kepala SMKN 61 Jakarta, Heru Puspito menyambut baik dan mendukung kegiatan positif bekerja sama dengan Satpol PP ini. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi komunitas sekolah, khususnya para pelajar karena pada kegiatan ini disisipkan unsur-unsur positif.

"Sangat edukatif untuk mencegah pelajar dari perilaku negatif, termasuk bullying," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1533 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1523 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1334 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1237 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye892 personAnita Karyati