You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Personel Gabungan Lakukan Penopingan Enam Pohon Besar di Cilangkap
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Enam Pohon Randu di Cilangkap Ditoping

Enam pohon Randu berukuran besar di Jalan Raya Cilangkap, RW 01, 02, 03 dan 05 Kelurahan Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (15/5), ditoping 20 personel gabungan.

Kita libatkan 20 personel gabungan PPSU dibantu Satgas Pertamanan

Kepala Seksi Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kecamatan Cipayung, Edi Sofyan Latif mengatakan, penopingan enam pohon berdiameter sekitar 60-80  sentimeter dan tinggi sekitar 15 meter tersebut menindaklanjuti usulan kelurahan, karena kondisinya sudah sangat rindang dan menjuntai ke jalan. Selain itu banyak kapuk berterbangan mengenai pengendara motor.

"Kita libatkan 20 personel gabungan PPSU dibantu Satgas Pertamanan dengan dukungan satu mobil tangga dan dua truk pengangkut," ujar Edi.

Tujuh Pohon di Halaman SDN 15 Ciracas Ditoping

Lurah Cilangkap, Dicky Wijaya Sumantri menambahkan, saat kemarau banyak kapuk berterbangan dan mengganggu kenyamanan pengendara sepeda motor. Selain itu juga batang pohonnya rindang hingga menjuntai ke jalan dan menutupi sistem pencahayaan lampu penerang jalan umum (PJU).

"Kalau lagi angin kencang, kapuknya berterbangan sampai ke mulut atau muka pengendara motor. Sehingga ini sangat mengganggu kenyamanan pengendara," ungkap Dicky.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1449 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1436 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1170 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1114 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1090 personFolmer