You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jakpro Raih Prestasi di Ajang Perdana Derap Kerja Sama Jakarta Award 2024
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Jakpro Raih Prestasi di Ajang Perdana Derap Kerja Sama Jakarta Award 2024

PT Jakarta Propertindo (Perseroda) menjadi satu-satunya BUMD DKI yang berhasil menyebat penghargaan dalam ajang perdana Derap Kerja Sama Jakarta Award 2024. Jakpro dinobatkan sebagai yang terbaik untuk penghargaan kategori Pemberdayaan Masyarakat.

"Pemberdayan yang kami lakukan merupakan bukti komitmen perusahaan terhadap pembangunan berkelanjutan,"

Derap Kerja Sama Jakarta Award 2024 ini. diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi kepada mitra badan usaha yang telah menjalin kerja sama terhadap pembangunan Jakarta.

VP Corporate Secretary PT Jakarta Propertindo (Perseroda), Melisa Sjach mengatakan, dalam ajang ini dewan juri menilai Jakpro telah berhasil dan bisa menjadi barometer dalam hal pengelolaan masyarakat terdampak pembangunan kota. Salah satunya, pemberdayaan terhadap 642 Kepala Keluarga (KK) eks Kampung Bayam yang terdampak pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) sejak 2020 lalu.

Jakpro Kejar Raihan ISO 55001:2014 tentang Sistem Manajemen Aset

"Selama 2020 hingga 2024, kami melaksanakan Resettlement Action Plan atau RAP untuk warga Kampung Bayam dengan pemberian kompensasi kepada KK terdampak, mengadakan pemberdayaan UMKM dengan pelatihan, peningkatan budidaya ternak ikan, hingga pelatihan urban farming,” ungkapnya, Jumat (12/7).

Melisa menuturkan, pemberdayaan masyarakat Kampung Bayam yang dilakukan pihaknya bertujuan membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat.

"Program pemberdayan yang kami lakukan merupakan bukti komitmen perusahaan terhadap pembangunan berkelanjutan,” tandasnya.

Sebagai informasi, Derap Kerja Sama Jakarta Award merupakan bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun ke-497 Jakarta. Lebih dari 116 perusahaan berpartisipasi dalam ajang bertajuk ‘Harmoni Jakarta Kota Global’ yang digelar Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. 15 perusahaan di antaranya meraih penghargaan dalam tiga kategori.

Tahapan dimulai dari pengumuman peserta dan seleksi administrasi, penjurian atau penilaian oleh Dewan Juri ke lapangan hingga tahap lanjutan yang diikuti  33 perusahaan yang lolos tahap penjurian di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat.

Penilaian penghargaan ini berdasarkan pada tiga poin utama yaitu, keberlanjutan yang mencakup konsistensi program dan pengembangannya, inovasi dan kreasi yang melingkupi inovasi setelah riset temuan, serta dampak dan evaluasi yang mengukur sejauh mana kebermanfaatan program maupun cakupannya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Fitur Lampid di Aplikasi Carik Jakarta Diluncurkan

    access_time14-10-2024 remove_red_eye1754 personTiyo Surya Sakti
  2. Berikut Pengaturan Lalin saat Jakarta Running Fest 5K dan 10K Besok

    access_time11-10-2024 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Selama Peparnas XVII, Bus Sekolah Layani 801 Penumpang

    access_time16-10-2024 remove_red_eye1081 personNurito
  4. BMKG Prediksi Hari Ini Jakarta Berawan Tebal

    access_time12-10-2024 remove_red_eye957 personFolmer
  5. Kebakaran di Jalan Kemang Timur Raya Berhasil Dipadamkan

    access_time17-10-2024 remove_red_eye850 personTiyo Surya Sakti