You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sembilan Pohon Dipangkas di Jalan Kamal Raya
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Sembilan Pohon di Jalan Kamal Raya Dipangkas

Untuk memberikan rasa aman dan nyaman, Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Sudin Tamhut) Jakarta Barat memangkas sembilan pohon di Jalan Kamal Raya, Kelurahan Tegal Alur, Kecamatan Kalideres.

"Sebagian pohon sudah ada yang menutupi lampu penerangan jalan umum,"

Kepala Sudin Tamhut Jakarta Barat, Romy Sidharta mengatakan, kesembilan pohon yang dipangkas terdiri dari jenis mahoni, kelapa sawit, dan mangga. Pemangkasan dilakukan menindaklanjuti laporan warga yang disampaikan melalui aplikasi CRM.

“Sebagian pohon sudah ada yang menutupi lampu penerangan jalan umum, makanya kami lakukan pemangkasan,” ujar Romy, Sabtu (20/7).

Enam Pohon Randu di Cilangkap Ditoping

Dikatakan Romy, pohon yang dipangkas rata-rata memiliki ketinggian tujuh sampai 10 meter dengan diameter 40 - 70 sentimeter.

“Dengan pemangkasan beban pohon juga jadi berkurang serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” katanya.

Robert Marani (55), warga RW 05, Kelurahan Kamal, menyambut baik pemangkasan pohon yang dilakukan petugas di wilayah tempat tinggalnya.

“Lingkungan juga jadi lebih rapi dan bersih. Jadi enak dipandang,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4291 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1840 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1716 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1641 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1617 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik