You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
100 Kepala Sekolah di Jaksel Ikuti Sosialisasi BOP dan BOS
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Kepsek di Jaksel Disosialisasi Evaluasi Penyaluran BOS dan BOP

Sebanyak 100 kepala sekolah (Kepsek) tingkat SD, SMP, SMA dan sederajat di Suku Dinas Pendidikan Wilayah I dan II Jakarta Selatan mengikuti sosialisasi pemantauan serta evaluasi penyaluran Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) dan Bantuan Operasional Sekolah (BOS). 

Sudah ada acuan dan aturannya

Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Edi Sumantri mengatakan, dana BOP dan BOS sejatinya bertujuan meningkatkan mutu pembelajaran dan pemerataan akses layanan pendidikan pada satuan pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, menengah maupun pendidikan kesetaraan.

"Melalui adanya kedua BOS dan BOP diharapkan seluruh pelayanan pendidikan kepada peserta didik berjalan dengan baik," ujarnya, Kamis (25/7). 

Pemkot Jaksel Evaluasi Penyaluran Dana BOP dan BOS

Edi berpesan agar para pengelola dana BOP maupun BOS dapat dikelola dengan bijak dan sesuai dengan peruntukannya. Sehingga, sarana dan prasarana pendidikan semakin memadai serta dapat meningkatkan prestasi peserta didik menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas

"Pastikan pembiayaan operasional sekolah bukan atas keinginan personal, melainkan sesuai kebutuhan riil berdasarkan skala prioritas," tegasnya. 

Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Jakarta Selatan, Khabib Asy'ari menuturkan, penggunaan dana BOS dan BOP harus mengacu pada aturan dan prosedur yang ditetapkan.

"Sudah ada acuan dan aturannya. Saya minta kita ikuti saja, jangan ada yang aneh-aneh," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Modifikasi Layanan Saat Malam Muhasabah, Doa dan Dzikir di Monas

    access_time28-12-2024 remove_red_eye1492 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Ini Rincian Penyesuaian Rute Transjakarta saat Malam Pergantian Tahun

    access_time31-12-2024 remove_red_eye1376 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadin DKI Tanam 500 Pohon Bakau di Pesisir Utara Jakarta

    access_time28-12-2024 remove_red_eye1231 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Pesta Kembang Api Bakal Meriahkan Malam Tahun Baru di Old Shanghai

    access_time30-12-2024 remove_red_eye1215 personNurito
  5. Pemkot Jaksel Siapkan Tiga Lokasi Perayaan Malam Tahun Baru

    access_time30-12-2024 remove_red_eye1116 personTiyo Surya Sakti