You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Pimpin Perolehan Medali Olimpiade Sains Nasional Tingkat SD dan SMP 2024
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

DKI Pimpin Perolehan Medali Olimpiade Sains Nasional Tingkat SD dan SMP 2024

Pelajar asal DKI Jakarta mampu meraih prestasi membanggakan di ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2024 Tingkat SD/MI dan SMP/MTs dengan torehan lima emas, sembilan perak dan 10 perunggu.

"Terbaik di antara provinsi lain di Indonesia,"

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Budi Awaluddin mengatakan, DKI Jakarta berhasil mengungguli Jawa Timur yang meraih empat emas dan delapan perak. Kemudian, Jawa Tengah yang berhak atas posisi ketiga dengan empat emas, dua perak dan enam perunggu.

"Alhamdulillah, DKI Jakarta sebagai tuan rumah OSN yang berlangsung 5-11 Agustus 2024 sejauh ini berhasil menjadi yang terbaik di antara provinsi lain di Indonesia," ujarnya saat menyerahkan bantuan dan memotivasi peserta didik penyintas kebakaran di SDN 05 Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (14/8).

O2SN Kecamatan Makasar Diikuti 165 Murid SD

Budi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pelajar yang telah berjuang mengharumkan Jakarta di ajang OSN 2024 yang mengusung tema "Merdeka Berprestasi Talenta Sains Menginspirasi".

"Bagi yang sudah meraih medali emas maupun belum harus tetap semangat dan terus belajar meningkatkan kemampuan. Sehingga, ke depan dapat meraih prestasi lebih tinggi lagi," terangnya.

Menurutnya, persiapan kontingen untuk ajang OSN sudah dilakukan dengan sebaik-baiknya, mulai dari seleksi hingga pemusatan latihan.

"Tentu saya juga mengucapkan terima kasih kepada guru, kepala sekolah dan para orang tua," ungkapnya.

Budi menambahkan, untuk OSN jenjang SD/MI meliputi pelaksanaan lomba meliputi bidang IPA dan Matematika. Sementara, untuk jenjang SMP/MTs meliputi, IPA, IPS, dan Matematika.

"Semoga pencapaian yang diraih kontingen DKI Jakarta ini juga dapat menginspirasi dan memotivasi pelajar lainnya untuk juga bisa berprestasi," ucapnya.

Ia merinci, untuk medali emas Bidang Matematika jenjang SD berhasil diraih, Bryan Richie Huang dari SD Kristen 11 Penabur. Kemudian, medali emas Bidang IPA diraih Aryaputra Aqila Naufal Atharizz dari SDS Al Azhar Kelapa Gading.

"Untuk jenjang SMP, medali emas Bidang IPA diraih Aladdin Naufal Surahman dari SMP Negeri 115 Jakarta dan Raphael Kamil Edward peserta didik di SMP Negeri 193 Jakarta. Sementara, medali emas Bidang Matematika diraih Aldan Azahwan Ikhsan dari SMP Labschool Jakarta," tandasnya.

Budi berharap, untuk OSN Tingkat SMA/MA akan dilaksanakan pada 26 Agustus sampai 1 September 2024, pelajar-pelajar DKI Jakarta juga dapat mendulang sebanyak-banyaknya medali emas.

"Tentu saya berharap, DKI Jakarta dapat menjadi kembali Juara Umum OSN," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. KPK dan UP Metrologi Gelar Sharing Sesion Kalibrasi

    access_time12-09-2024 remove_red_eye2088 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1196 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1064 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye959 personNurito
  5. Afriza Achmad Bagaskara, Atlet Muda Jakarta Peraih Emas Layar PON XXI

    access_time12-09-2024 remove_red_eye786 personAldi Geri Lumban Tobing