You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Kebakaran Rumah di Jalan Gading Raya I Berhasil Dipadamkan
.
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Kebakaran Rumah di Jalan Gading Raya I Berhasil Dipadamkan

Personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, berhasil memadamkan api yang membakar satu rumah semi permanen di Jalan Gading Raya I, RT 01/05, Kelurahan Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading.

Mengerahkan tiga unit mobil pemadam

Perwira Piket Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Sumarno mengatakan, laporan terjadinya kebakaran diterima melalui nomor layanan darurat 112 sekitar pukul 04.38 WIB.

"Usai menerim laporan, kami langsung mengerahkan tiga unit mobil pemadam dengan 11 personel Gulkarmat ke lokasi," ujar Sumarno, Senin (16/9).

Penyintas Kebakaran Manggarai Apresiasi Bantuan Terus Diberikan Pemprov DKI

Sumarno menjelaskan, dugaan sementara kebakaran yang membakar rumah seminggu permanen tersebut dipicu korsleting listrik.

"Api berhasil dipadamkan pada pukul 05.16. Tidak ada korban jiwa dari musibah kebakaran ini," terangnya.

Sementara itu, salah seorang warga setempat, Endang (55) mengapresiasi gerak cepat petugas yang langsung menindaklanjuti laporannya tersebut.

"Saya sangat bersyukur petugas tiba dengan cepat. Sehingga, kebakaran bisa segera dipadamkan dan kobaran api tidak sampai merambat ke rumah lainnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1460 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye1039 personFakhrizal Fakhri
  3. Suku Baduy Temui Pramono-Rano, Titip Pesan Jaga Alam

    access_time09-05-2025 remove_red_eye867 personDessy Suciati
  4. MRT Jakarta Berkolaborasi dengan Tahilalats Hadirkan ‘MRT Merch Market’

    access_time08-05-2025 remove_red_eye828 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Munjirin Optimalkan Pembangunan Fisik dan Nonfisik di Jakarta Timur

    access_time08-05-2025 remove_red_eye795 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik