You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
WALUBI Jakarta dan MUI Jakarta Kenalkan Vegetarian
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

DPD WALUBI-MUI DKI Jakarta Sosialisasikan Makanan Vegetarian Halal

Dewan Pengurus Daerah Perwakilan Umat Buddha Indonesia (DPD WALUBI) DKI Jakarta dan jajaran Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi DKI Jakarta mencoba makanan vegetarian halal, di Namy House Vegetarian, Jalan Nusantara Timur, Kelurahan Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara. 

Sertifikasi halal

Pengurus Majelis Agama Buddha Guangji Indonesia, Suprionoto Wijaya mengatakan, makanan vegetarian sama sekali tidak mengandung unsur hewani, sehingga pastinya aman dikonsumsi oleh umat Islam. 

"Kegiatan ini kami selenggarakan juga dalam rangka menyambut hari Vegetarian Internasional 2024 pada hari ini," ujarnya, Selasa (1/10). 

WALUBI DKI Gelar Diklat dan Sertifikasi Mediator Agama Buddha

Ketua DPD WALUBI DK Jakarta, Jandi Mukianto menambahkan, adanya sertifikasi halal bagi rumah makan dan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dapat semakin membuka kesempatan meningkatkan perekonomian.

"Kita harapkan dengan sertifikat halal nantinya dapat menggerakkan perekonomian kita menjadi 8 persen seperti yang diharapkan oleh Presiden terpilih," terangnya.

Sementara itu,Ketua Bidang Ukuwah dan Kerukunan Umat Beragama MUI Provinsi DKI Jakarta, Gunadi berharap, dengan sertifikasi halal bagi pelaku usaha vegetarian, nantinya tidak hanya membantu pelaku ekonomi, tapi juga dapat membantu konsumen beragama Islam dalam memilih alternatif makanan bagi keluarga. 

"Kami berharap WALUBI dapat berpartisipasi memasyarakatkan makanan vegetarian. Tdak hanya bagi umat beragama Buddha, tetapi juga kepada masyarakat secara luas, apalagi saat ini di sertifikasi halal juga sudah terakomodir kepada produk- produk dari negara barat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4509 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1372 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1309 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1275 personFolmer
  5. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye808 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik