You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembangunan Embung Pemuda Jagakarsa Ditargetkan Rampung Akhir Tahun
....
photo Andri Widiyanto - Beritajakarta.id

Pembangunan Embung Pemuda Jagakarsa Ditargetkan Rampung Desember

Pembangunan Embung Pemuda di Jalan Pemuda 1, Kelurahan Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, ditargetkan rampung Desember tahun ini.

M engatasi genangan maupun banjir 

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Selatan, Santo mengatakan, proyek pembangunan Embung Pemuda ini bertujuan mengurangi dampak banjir yang sering melanda kawasan tersebut.

"Pembangunan embung ini merupakan aspirasi masyarakat yang diajukan oleh Camat Jagakarsa dan kita bangun sejak April 2024," ujarnya, Kamis (3/10). 

Pembangunan Embung Rawa Malang Rampung

Santo menjelaskan, dalam melakukan pengerjaan proyek embung seluas 1,9 hektare tersebut, pihaknya mengerahkan sebanyak 45 petugas dan belasan alat berat berupa ekskavator long arm standard sebanyak delapan unit, amphibi dua unit, dan roller fibro satu unit. 

Selain berfungsi untuk pengendalian banjir, lanjut Santo, embung ini juga akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk masyarakat, seperti jalur jogging track hingga area parkir kendaraan. 

Kemudian, agar dapat berfungsi dengan baik, embung ini juga akan memiliki dua Saluran Penghubung (Phb). Masing-masing yakni, dari Saluran Phb Babakan Atas dan Babakan Bawah.

"Kami juga kerjakan turap di Saluran Phb Babakan Atas sepanjang 930 meter dan Babakan Bawah sepanjang 744 meter," bebernya. 

Ia menambahkan, Sudin SDA Jakarta Selatan juga mengimplementasikan beberapa program lain untuk penanganan banjir, seperti pembangunan rumah pompa dan peralatan penanganan genangan air di Cipulir, khususnya di Kelurahan Cipulir, Kecamatan Kebayoran Lama. Kemudian  pengadaan dan pembangunan pompa juga dilakukan di IKPN Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan.

Santo menuturkan, pihaknya sampai saat ini juga melakukan pembangunan dan normalisasi saluran air di berbagai lokasi di Jakarta Selatan. Adapun area yang menjadi fokus mencakup wilayah Bukit Duri, Tebet, Saluran Phb Dharmawangsa di Kebayoran Baru, serta sejumlah saluran di Setiabudi dan Kecamatan Pasar Minggu. 

"Semoga proyek yang kita bangun ini dapat mengatasi genangan maupun banjir di wilayah Jakarta Selatan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3610 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1014 personNurito
  3. 40 Kafilah Jaksel Ikuti STQH Tingkat Provinsi DKI

    access_time15-11-2024 remove_red_eye925 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye847 personFolmer
  5. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye810 personTiyo Surya Sakti