You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tingkatkan Omzet UMKM, Kanwil DJP Jakpus Gelar Meet The Market
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Kanwil DJP Jakpus Adakan Meet The Market Tingkatkan Omzet UMKM

Kanwil DJP Jakarta Pusat bekerja sama dengan Politeknik Keuangan Negara STAN dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mengadakan program inovatif ‘Meet the Market’ atau MTM hingga Desember 2024 mendatang.

"Langkah ini diharapkan dapat memberikan kontribusi lebih besar terhadap perkembangan bisnis UMKM binaan,"

MTM merupakan kelanjutan dari program Business Development Service (BDS), program peningkatan kapasitas UMKM yang telah lama diselenggarakan Kanwil DJP Jakarta Pusat. Program ini berfokus pada penerapan teknik pemasaran digital, yang terbukti telah meningkatkan omzet peserta UMKM secara signifikan.

Melalui MTM, para kolaborator (Kanwil DJP Jakarta Pusat, PKN STAN dan LPS) tidak hanya berperan dalam pengembangan kapasitas tetapi juga mempertemukan para UMKM langsung dengan pasarnya.

Kantor Pelayanan Pajak Tanah Abang - Jakpreneur Gelar Program BDS

Peserta UMKM berkesempatan memasarkan produk mereka kepada 16 Kantor Pelayanan Pajak (KPP) di lingkungan Kanwil DJP Jakarta Pusat, PKN STAN, dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), setelah mendapatkan pembekalan melalui kelas-kelas peningkatan kapasitas.

Kepala Kanwil DJP Jakarta Pusat, Eddi Wahyudi, menginstruksikan seluruh unit di lingkungan Kanwil DJP Jakarta Pusat untuk memprioritaskan pembelian kebutuhan kuliner, fesyen dan kriya melalui katalog online tersebut.

“Langkah ini diharapkan dapat memberikan kontribusi lebih besar terhadap perkembangan bisnis UMKM binaan, sekaligus menjadi model yang dapat diterapkan di seluruh unit DJP di Indonesia,” ujar Eddi, Senin (4/11).

Ia mengatakan, program ini membawa dampak nyata bagi para pelaku UMKM. Tidak hanya mempelajari teknik pemasaran digital, mereka juga mengalami perubahan perilaku yang signifikan dalam menjalankan bisnisnya.

“Meet the Market membuktikan bahwa DJP, sebagai institusi pemungut pajak, tidak hanya berfokus pada pemungutan pajak tetapi juga pada pembinaan UMKM agar mampu naik kelas dan mencapai omzet yang lebih tinggi,” katanya.

Ia berharap program ini dapat diimplementasikan di seluruh unit DJP di Indonesia sebagai bentuk keberlanjutan BDS yang memberikan dampak langsung terhadap peningkatan omzet UMKM.

Eddi menambahkan, program Meet the Market dapat menjadi solusi berkelanjutan bagi pertumbuhan UMKM di seluruh Indonesia, memberikan dukungan riil yang sejalan dengan visi DJP dalam menciptakan sistem perpajakan yang adil, berkelanjutan, dan bermanfaat bagi semua pelaku ekonomi, khususnya UMKM.

“Program ini membuktikan kepedulian DJP yang tidak hanya mengutamakan pemungutan pajak, tetapi juga bagaimana teman-teman UMKM mengembangkan bisnis dan omzetnya. Semakin meningkat omzetnya diharapkan semakin meningkat juga kontribusi yang diberikan kepada negara,” tandasnya.

Sebagai hasil akhir dari program ini, Kanwil DJP Jakarta Pusat telah meluncurkan katalog online di https://www.bds-pajak.id untuk mendukung pemasaran produk- produk UMKM binaan.

Katalog ini menghadirkan berbagai kebutuhan kuliner, fesyen dan kriya dari UMKM yang telah mengikuti program MTM, mempermudah akses pasar bagi produk lokal unggulan Jakarta Pusat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4379 personNurito
  2. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1879 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1862 personAnita Karyati
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1616 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Arifin Optimis Jakarta Pusat Raih Predikat Utama KLA 2025

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1462 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik