You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jaksel Sosialisasikan Musrenbang Kepada 142 Pendamping
.
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

142 Pendamping Ikuti Sosialisasi Mekanisme Pelaksanaan Musrenbang 2025

Sebanyak 142 pendamping se-Jakarta Selatan mengikuti sosialisasi Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2025 di Ruang Gelatik Utama, Kantor Wali Kota Jakarta Selatan.

"Jadi sosialisasi ini merupakan rangkaian dan lanjutan dari sosialisasi terdahulu,"

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Selatan, Ali Murthadho mengatakan, dengan dilakukannya sosialisasi ini, para pendamping Musrenbang nantinya diharapkan paham dan mengerti cara-cara aturan main pelaksanaan Musrenbang Tahun 2025.

Pj Gubernur Teguh Buka Kick Off Penyusunan RKPD Tahun 2026

"Karena nantinya mereka bekerja dalam menampung aspirasi masyarakat dalam Rembuk RW yang perlu dirumuskan dengan baik agar usulan kebutuhan dan permasalahan dapat diakomodir dengan baik," ujar Ali, Senin (30/12).

Ali menuturkan, usai tak lagi menyandang sebagai ibu kota negara, maka pembangunan Jakarta perlu diarahkan untuk mewujudkan Jakarta sebagai kota global yang memiliki pengaruh signifikan secara ekonomi, politik, budaya dan teknologinya.

"Saya minta para pendamping segera berkomunikasi kepada RW dan kelurahan agar pelaksanaan pendataan berjalan dengan baik dan pendamping juga diharapkan mempelajari dan dapat memahami panduan dan mekanisme dengan baik, sehingga ajuannya nanti dapat bermanfaat positif bagi warga," ucapnya.

Sementara itu, Kasubanppeko Jakarta Selatan, Ahmad Saelani menambahkan, pelaksanaan sosialisasi ini dimaksudkan untuk menyampaikan informasi apa yang menjadi kebaruan-kebaruan terkait mekanisme musrenbang, kesisteman (e-musrenbang), serta kebaruan standarisasi usulan kegiatan musrenbang (template usulan).

Ditambahkan Saelani, melalui sosialisasi ini diharapkan adanya pemahaman terkait dengan pedoman yang sudah ditentukan, serta teknis penyelenggaraan musrenbang yang dimulai dari Musrenbang Kelurahan (Rembuk RW) sebagai tahapan awal dalam rangka penyusunan bahan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2026.

"Jadi sosialisasi ini merupakan rangkaian dan lanjutan dari sosialisasi terdahulu yang diberikan untuk para ketua RW, kelurahan, kecamatan yang diharapkan dapat membantu kesuksesan pelaksanaan Musrenbang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Diprediksi Berawan hingga Hujan Ringan Hari Ini

    access_time04-01-2025 remove_red_eye1280 personFolmer
  2. Petugas PPSU Gercep Bersihkan Sampah Malam Tahun Baru

    access_time01-01-2025 remove_red_eye848 personTiyo Surya Sakti
  3. Songsong Lima Abad Jakarta, 500 Pohon Langka Bakal Ditanam Dinas Tamhut

    access_time03-01-2025 remove_red_eye787 personNurito
  4. Tekan Inflasi, Pemprov DKI Gelar Pasar Murah

    access_time02-01-2025 remove_red_eye722 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pj Gubernur Teguh Tekankan Pentingnya Kolaborasi Atasi Masalah Jakarta

    access_time01-01-2025 remove_red_eye710 personDessy Suciati