You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakpus Sosialisasikan Seleksi Paskibraka tahun 2025
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pemkot Jakpus Sosialisasikan Pendaftaran Paskibraka Tahun 2025

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat membuka sosialisasi pendaftaran Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun 2025 di Ruang Serbaguna Utama, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat. Kegiatan ini diikuti para pelajar dari seluruh sekolah menengah atas (SMA) dan sederajat.

"Hingga saat ini sudah 44 orang yang mendaftar,"

Asisten Pemerintah Sekretaris Kota Jakarta Pusat, Denny Ramdany mengatakan, sosialisasi ini bagian dari tahapan rekrutmen Paskibraka tahun 2025. Kegiatan melibatkan pemateri dari unsur Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri), Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan Purna Paskibraka.

“Kami harap materi yang disampaikan bisa menjadi bahan pengetahuan terkait tahapan rekrutmen mulai dari seleksi hingga bertugas," ujarnya, Kamis (27/2).

44 Anggota Paskibra Jakpus 2024 Resmi Dikukuhkan

Karena itu, Denny berharap nantinya perwakilan pelajar yang mengikuti sosialisasi bisa menggetuktularkan informasi materi kepada rekan-rekan mereka. Selain itu, bagi mereka yang sudah mendaftar diharapkan bisa mengikuti seleksi hingga tahapan akhir dan lolos menjadi pengibar bendera pada hari kemerdekaan RI nantinya.

Kepala Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Suban Kesbangpol) Jakarta Pusat, Rachmat Hidayat menambahkan, pihaknya telah membuka pendaftaran Paskibraka Kota Administrasi Jakarta Pusat Tahun 2025. Pendaftaran dimulai sejak Senin (24/2) hingga Sabtu (8/3) mendatang.

"Yang berminat bisa mendaftar melalui link, paskibraka.bpip.go.id. Hingga saat ini sudah 44 orang yang mendaftar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4220 personFolmer
  2. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1650 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI Gratiskan Layanan Transportasi untuk 15 Golongan, Berikut Rinciannya

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1343 personFolmer
  4. Andika Wisnuadji Resmi Jadi Legislator DPRD DKI Gantikan Misan Samsuri

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1077 personDessy Suciati
  5. Ini Aturan Jam Kerja ASN Pemprov DKI Selama Ramadan 2025

    access_time28-02-2025 remove_red_eye878 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik