You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jika Pedagang Ayam Mogok, Pemkot Jakpus Akan Gelar OP
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Jakpus Siap Gelar OP Daging Ayam

Sudin Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Pusat sudah memprsiapkan langkah antisipatif, menggelar operasi pasar (OP), jika pedagang daging ayam melakukan aksi mogok.

Jika terjadi aksi mogok yang menyebabkan kelangkaan daging ayam, kami langsung bertindak

Kasudin KPKP Jakarta Pusat, Muljadi mengaku, pihaknya sudah berkoordinasi dengan PD Pasar Jaya, PD Dharma Jaya dan RPH Rawa Kepiting, jika nanti jadi menggelar OP. "Jika terjadi aksi mogok yang menyebabkan kelangkaan daging ayam, kami langsung bertindak," ujar Rabu (19/8).  

Sudin KPKP Jakpus terus melakukan pemantauan di sejumlah pasar tradisional dan swalayan, diantaranya Pasar Atom di Pasar Baru, Pasar Karanganyar, Gembrong Baru, Benhil dan Pasar Senen, serta empat swalayan di kawasan Menteng dan Johar Baru.  

Harga Ayam Melambung, Pedagang Kian Lesu

Dari hasil pemantauan, Muljadi mengakui, harga daging ayam mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Jika sebelumnya hanya Rp 20-25 ribu per kilogram kini menjadi Rp 40-45 ribu per kilogram.

“Kondisi di lapangan terus kita pantau dan harga daging ayam memang naik sejak pekan lalu. Namun pedagang tetap berjualan tak ada aksi mogok,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1444 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1364 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1280 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1236 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1121 personFolmer