You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PJLP Apresiasi THR Cair Lebih Awal
.
photo Reza Pratama Putra - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Cairkan THR Lebih Cepat bagi Tenaga Kontrak PJLP

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah menyiapkan dana apresiasi sebagai Tunjangan Hari Raya (THR) bagi tenaga kontrak Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP). Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) DKI Jakarta, Michael Rolandi Cesnanta Brata, di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (18/3).

"Jadi semakin semangat kerja,"

“THR bagi para PJLP di lingkungan Pemprov DKI Jakarta sudah siap dan bisa dicairkan melalui Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) masing-masing perangkat daerah. Ini sebagai wujud apresiasi dari Pemprov DKI Jakarta atas pelayanan optimal yang diberikan oleh rekan-rekan PJLP untuk warga Jakarta,” ujar Michael.

Adapun waktu pencairan THR tahun ini lebih cepat dan dapat disesuaikan oleh masing-masing perangkat daerah. Michael memastikan THR bagi PJLP diberikan sebelum cuti bersama Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN).

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Lakukan Upaya Stabilisasi

“Kami serahkan kepada masing-masing perangkat daerah. Sebagian PJLP sudah menerima THR tersebut, dan pencairannya akan dilakukan secara bertahap oleh setiap perangkat daerah. Kami pastikan pencairannya dapat segera dilakukan sebelum cuti bersama,” tuturnya.

Pencairan THR ini disambut antusias oleh para PJLP di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Salah satunya Ahmad Tholib, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) di Kelurahan Pegangsaan, Jakarta Pusat. Ia bersyukur THR diberikan lebih cepat, yakni pada Senin (17/3).

“Saya ucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Gubernur dan Bapak Wakil Gubernur yang telah memperhatikan kami, para PJLP. Alhamdulillah, THR ini bisa untuk membeli perlengkapan Lebaran anak-anak, membeli kebutuhan untuk masak di Hari Raya, dan memberikan sebagian kepada keponakan. Walaupun tidak seberapa yang bisa saya kasih, tapi setidaknya saudara-saudara bisa ikut merasakan kebahagiaan Lebaran,” kata Ahmad.

Di sisi lain, Vicky Haikal, yang bertugas sebagai Pasukan Biru Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Timur mengaku tidak menyangka THR diberikan lebih awal dibandingkan tahun sebelumnya. Ia menuturkan, hal ini menjadi penyemangat bagi para petugas dalam bekerja melayani warga Jakarta secara optimal selama bulan Ramadan.

“Terima kasih atas perhatian Bapak Gubernur dan Bapak Wakil Gubernur. Saya kira pencairan THR bakal lama, ternyata tanggal segini sudah cair. Jadi semakin semangat kerja. Alhamdulillah, bisa buat persiapan Lebaran, beli baju Hari Raya, beli kue Lebaran untuk orang tua dan bikin ketupat serta opor nanti,” ucapnya penuh semangat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye6623 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4420 personNurito
  3. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye2460 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2069 personNurito
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1903 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik