You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Kebakaran Puluhan Rumah di Grogol Utara Berhasil Dipadamkan
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

75 Petugas Atasi Amukan Jago Merah di Grogol Utara

Sebanyak 44 rumah warga RT 12,13 RW 12 Kelurahan Grogol Utara, Kebayoran.Lama, Jakarta Selatan, Minggu (20/7) siang, hangus diamuk si jago merah.

"Petugas butuh waktu 30 menit untuk melokalisir api," 

Untuk menaklukkan amukan si jago merah, Suku.Dunas  Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, menerjunkan 21 unit pemadam dengan kekuatan 75 personel ke lokasi kejadian.

"Petugas butuh waktu 30 menit untuk melokalisir api," ujar Kasudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Syamsul Huda.

20 Mobil Damkar Atasi Kebakaran di Bukit Duri

Dipaparkan Syamsul Huda, pihaknya pertama kali menerima laporan kebakaran melalui saluran Jakarta Siaga 112 sekitar pukul 11.40 dan sekitar pukul 13.11 api berhasil dilokalisir petugas.

"Sebanyak 44 rumah warga ludes terbakar dan tidak ada korban jiwa. Dua orang mengalami luka ringan yakni Irvan dan Sapto  Ketua RT 12 serta 13, RW 12 Grogol Utara," jelasnya.

Dari hasil penyidikan sementara, diduga kebakaran dipicu korsleting listrik dari salah satu rumah dari warga di lokasi.

"Luas lahan yang terbakar sekitar 500 meter persegi dengan kerugian ditaksir mencapai Rp 700 juta," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3864 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1647 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye981 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye939 personDessy Suciati
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye920 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik