You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bupati Meminta Kelurahan Pulau Pari Berlakukan Kawasan Bebas Rokok
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Kawasan Bebas Rokok akan Diberlakukan di Pulau Pari

Angka penyakit Inspeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) di Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, terbilang masih cukup tinggi. Untuk perlu diberlakukan kawasan bebas asap rokok untuk mengurangi penyebaran penyakit tersebut.  

Antisipasi yang efektif ya harus lewat penegakan perda dan sanksinya harus dijalankan baru efektif

Beberapa lokasi seharusnya menjadi tempat kawasan bebas rokok sehingga orang maupun wisatawan tidak asal merokok yang menyebabkan polusi bagi orang lain di sekitarnya, terutama di ruang-ruang publik yang banyak terdapat anak-anak.

"Saya perintahkan agar lurah dan Satpol PP mulai memberlakukan kawasan bebas rokok di lokasi-lokasi yang dianggap penting, dan harus dipantau, jangan cuman tulisan atau imbauan saja," ujar Budi Utomo, Bupati Kepulauan Seribu, Jumat (28/8).

Pemantauan Gizi Terus Dilakukan di Kepulauan Seribu

Seringkali, kata Budi, perokok pasif menjadi korban dari para perokok aktif, selain tingginya tingkat polusi akibat semakin banyaknya kendaraan roda dua dan odong-odong di pulau tersebut.

"Antisipasi yang efektif ya harus lewat penegakan perda dan sanksinya harus dijalankan baru efektif," tegasnya.

Sebelumnya, saat dialog dengan petugas Puskesmas Kelurahan Pulau Pari, Budi Utomo terkejut saat dilaporkan banyak pasien puskesmas menderita penyakit ISPA. Ia meminta Perda DKI No.2/2005 tentang Pengendalian Pencemaran Udara dan Pergub No 88/2010 tentang Kawasan Dilarang Merokok diberlakukan di Pulau Pari.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4283 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1702 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik