You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Mencegah Penyebaran Rabies 93 Hewan di Vaksinasi
.
photo Izzudin - Beritajakarta.id

93 HPR di Jagakarsa Divaksin

Untuk mengantisipasi penularan rabies, sebanyak 93 hewan penyebar rabies di RT 6/4, Kelurahan Jagakarsa, Jakarta Selatan, divaksin anti rabies oleh Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Selatan, Kamis (3/9).

Vaksin kami lakukan pada warga yang memiliki anjing, kucing dan kera diberikan vaksin secara gratis

"Hari ini kami fokus di Kecamatan Jagakarsa supaya penyebaran rabies bisa diantisipasi dulu jangan sampai menyebar," kata Sri Hartati, Kasudin KPKP Jakarta Selatan.

Dikatakan Sri, pemberian vaksin diharapkan dapat membuat warga lainnya merasa aman dan tidak khawatir tertular penyakit rabies.

Enam Hewan Divaksin Anti Rabies di HBKB

"Vaksin kami lakukan pada warga yang memiliki anjing, kucing dan kera diberikan secara gratis," ujarnya.

Ditambahkan Sri, untuk mendukung program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengenai daerah bebas rabies, pihaknya telah menjadwalkan pemberian vaksin di sepuluh kecamatan di Jakarta Selatan.

"Kami sudah buat jadwalnya dan akan menyeluruh di seluruh wilayah di Jakarta Selatan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1513 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1503 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1106 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1063 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1028 personDessy Suciati