You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Revitalisasi Jalan Tegalan Akan Kembali Dilanjutkan
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Revitalisasi Jalan Tegalan Dilanjutkan

Proses revitalisasi Jalan Tegalan di Kelurahan Palmeriam, Matraman, Jakarta Timur, akan dilanjutkan. Nantinya jalanan yang sebelumnya diduduki bangunan liar akan ditembuskan menuju Jalan Matraman Raya.

Saat itu terpaksa kita tunda. Tapi dalam waktu dekat akan kita tertibkan

Sebelumnya, pada November 2013, Pemkot Administrasi Jakarta Timur sudah menertibkan sebanyak 29 bangunan yang berdiri di bagian selatan jalan. Namun, satu bangunan seluas sekira 200 meter persegi di RW 04, tidak dapat dibongkar sehingga akses jalan tidak dapat menembus Jalan Matraman Raya.

Camat Matraman, Hari Nugroho mengatakan, belum dibongkarnya bangunan yang dijadikan rumah tersebut karena pemilik rumah memiliki Surat Penetapan Penunjukan Penghunian Penggunaan Perumahan (SP5) dari Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta. Selain itu, pemilik pun memiliki Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

PKL Kembali Marak di Jalan Palmeriam

"Saat itu terpaksa kita tunda. Tapi dalam waktu dekat akan kita tertibkan," tegas Hari, Rabu (9/9).

Dikatakan, Hari, rencana penertiban tidak terlepas dari perubahan status bangunan. Saat ini, Pemprov DKI sudah membatalkan SP5 dan IMB pemilik.

"Kita masih menunggu pembahasan teknis yang akan dilakukan tingkat kota. Kalau sudah itu bisa langsung ditertibkan," tandas Hari.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3664 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1066 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye914 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye909 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye881 personNurito