You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakut Berikan Bantuan Peralatan Melaut Pada Nelayan
.
photo doc - Beritajakarta.id

600 Nelayan Dapat Bantuan dari Pemkot Jakut

Suku Dinas Kelautan, Peternakan dan Ketahanan Pangan Jakarta Utara memberikan bantuan peralatan melaut kepada 600 nelayan. Diharapkan, dengan bantuan ini taraf ekonomi nelayan yang ada di Muara Angke, Kamal, Penjaringan  dan Kalibaru, Cilincing, akan meningkat.

 Seluruh bantuan peralatan melaut tersebut kami bagikan pada kelompok-kelompok nelayan yang terdapat di Muara Angke, Kamal, Penjaringan, Kalibaru dan Cilincing

Kepala Suku Dinas Kelautan, Peternakan dan Ketahanan Pangan Jakarta Utara, Una Rusmana mengatakan, bantuan yang diberikan berupa lima unit dandang perebusan, 15 unit kompor semawar, lima unit dru atau blong, dua unit timbangan analitik, 50 jala atau waring roll dan alat tangkap bubu ikan. 

“Seluruh bantuan peralatan melaut tersebut kami bagikan pada kelompok-kelompok nelayan yang terdapat di Muara Angke, Kamal, Penjaringan, Kalibaru dan Cilincing,” ujar Una, Rabu (9/9).

Pulau Kelapa Dua Bakal Jadi Kampung Nelayan

Diharapkan dengan adanyanya bantuan tersebut, jelas Una, dapat memudahkan nelayan melakukan pekerjaan dan pengolahan ikan hasil tangkapan mereka.

“Kiranya bantuan peralatan melaut ini enggunaannya dijaga dan dirawat dengan baik hingga awet dan tahan lama,” ucap Una.

Ashari (35) salah satu nelayan di Kalibaru, Kecamatan Cilincing mengaku sangat senang mendapat bantuan ini. Menurutnya, memang selama ini nelayan yang ada di wilayahnya kekurangan peralatan tersebut.

“Kami para nelayan yang ada di sini sangat bersyukur dengan adanya bantuan ini. Sebab dengan adanya peralatan ini kami benar-benar sangat terbantu dan mudah-mudahan dapat meningkatkan perekonomian kami para nelayan,” tandas Ashari.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8948 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2758 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1715 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1534 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1394 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik